Mohon tunggu...
Luana Yunaneva
Luana Yunaneva Mohon Tunggu... Tenaga Kesehatan - Certified Public Speaker, Hypnotist and Hypnotherapist

Trainer BNSP RI, Public Speaker & Professional Hypnotherapist email: Luanayunaneva@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Seni Pilihan

3 Tips Bernyanyi dan Bermusik bareng Pasangan saat Pernikahan

11 Maret 2023   21:01 Diperbarui: 12 Maret 2023   23:50 397
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Saya dan suami bernyanyi dan bermusik bersama saat resepsi pernikahan (foto: dokumentasi pribadi)

Kalau dari pengalaman saya, sebelum menikah, kami berdua beberapa kali mendapatkan side job dalam acara pesta pernikahan. Saya sebagai singer, suami sebagai gitaris. Kadang saat bingung agenda nge-date, pegang gitar dan nyanyi bareng pun jadi kegiatan yang asyik, sekalipun kencan hanya di rumah saja. 

Ketiga, sempatkan mengikuti gladi bersih.

Poin ini yang seringkali dilupakan. Mendekati hari H, calon mempelai biasanya memastikan seluruh pesanannya di vendor sudah siap. Kecuali kalau sudah pakai wedding organizer, mungkin calon mempelai bisa sedikit "bernapas". Jika pihak penyelenggara seperti gereja mengadakan gladi bersih, pastikan hadir tepat waktu. Kalau kalian memilih bernyanyi bersama pada saat sesi ibadah, sebaiknya segera sampaikan keinginan tersebut kepada panitia, agar acara tertata dengan baik.

Tapi kalau kalian memilih resepsi sebagai "panggung", memang tidak perlu gladi bersih di lokasi, Karena situasi yang tidak memungkinkan. Namun, kalian dapat menghubungi pemusik pengiring atau band yang kalian sewa saat hari H, untuk menjadwalkan latihan bersama. Kalau latihan bisa dilakukan beberapa kali, itu bagus. Jika tidak bisa, setidaknya sempatkan latihan bersama sebanyak satu kali. Tujuannya yaitu kalian mendapatkan nada dasar yang tepat, menentukan urutan lagu sesuai keinginan, dan menemukan chemistry yang pas dengan pemusik.

Saya teringat, ini bagian yang missed dari acara pernikahan lalu. Jadi, proses koordinasi dengan band sudah kami lakukan melalui wedding organizer, bahwa saya dan suami akan tampil dengan iringan musik mereka. Saya akan menyanyi dan suami memainkan gitar melodi. Lagu Perfect yang kami pilih pun, tidak kami izinkan dinyanyikan oleh singer, karena saya yang akan menyanyikan lagu tersebut dalam bahasa Perancis, wkwkw. 

Sebelumnya, saya dan suami sudah pernah beberapa kali berlatih lagu ini bersama. Namun kami tidak berlatih dengan band pengiring sama sekali. Saya pikir, suami memberitahukan nada dasar lagu yang biasa saya gunakan dan band pengiring sudah paham nada dasar yang digunakan jika dibuat cover versi penyanyi wanita.

Saya baru tersadar saat sudah di atas panggung lantaran saya merasa nada dasar yang sudah dimainkan oleh band pengiring terlalu rendah. Saya sempat berpandangan dengan suami, tapi karena musik sudah main, otomatis tak mungkin tiba-tiba saya hentikan. The show must go on! 

Apapun yang terjadi di atas panggung, itulah yang terjadi. Dan hal tersebut sama sekali tidak mengurangi kebahagiaan kami berdua untuk membagikan sukacita yang kami rasakan kepada para tamu yang hadir. 


Saya pun berharap, ketiga tips di atas bisa membantu kalian yang ingin tampil dan bernyanyi bersama di acara pernikahan kalian. Bagi yang sudah pernah tampil berdua dengan pasangan halal saat pernikahan, boleh juga berbagi pengalaman di kolom komentar ya.

Surabaya, 11 Maret 2023

Luana Yunaneva

Praktisi kesehatan mental dalam bidang hipnoterapi di @serenityhipnoterapi.id

Pengajar public speaking

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Seni Selengkapnya
Lihat Seni Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun