Mohon tunggu...
Lokawarta STAI Muttaqien
Lokawarta STAI Muttaqien Mohon Tunggu... Mahasiswa - Lembaga Pers Mahasiswa

Lembaga Pers Mahasiswa atau biasa disebut LPM, merupakan organisasi kemahasiswaan yang bergerak di bidang jurnalistik. Adapun nama dari LPM ini yaitu Lokawarta dan bermarkas di Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) DR. KH. EZ. Muttaqien, Purwakarta.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Musyawarah Anggota (Musang) HIMAKOPI Berjalan Lancar, Mahasiswa Tunjukkan Pemikiran Kritis Dan Komitmen Organisasi

26 Desember 2024   15:10 Diperbarui: 26 Desember 2024   16:49 40
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Musyawarah Anggota Himpunan Mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam (HIMAKOPI) pada tanggal 25 Desember 2024 berlangsung dengan lancar di ruang Pasca Sarjana. Agenda tersebut berlangsung dengan penuh dinamika, mencerminkan antusiasme mahasiswa dalam bermusyawarah, sekaligus menunjukkan karakter kritis yang terus melekat dalam diri mereka.

Meski terdapat perbedaan pendapat dan pandangan dari para peserta sidang, hal ini dinilai sebagai bentuk komitmen mahasiswa dalam menyuarakan aspirasi untuk memajukan organisasi. Diskusi yang konstruktif tersebut juga menjadi wadah untuk menerapkan aktualisasi diri, sebagaimana yang diungkapkan oleh Nahroni, salah satu peserta sidang.

"Dalam bermusyawarah akan selalu ada hal yang disepakati maupun menjadi perdebatan. Namun, hal tersebut menunjukkan bahwa mahasiswa masih memiliki karakter dan keinginan untuk berpikir kritis serta mengupayakan yang terbaik bagi organisasi. Berorganisasi bukan lagi soal apa yang kita dapatkan, tetapi apa yang bisa kita berikan untuk kemajuan bersama," tuturnya.

Sidang ini menetapkan Zaki sebagai Ketua Umum HIMAKOPI periode 2025. Dalam sambutannya, Zaki mengungkapkan rasa syukur atas kepercayaan yang diberikan kepadanya.

"Tiada kata yang bisa saya utarakan selain ucapan terima kasih kepada semuanya, terkhusus kepada seluruh mahasiswa KPI, pengurus HIMAKOPI, serta para dosen dan pimpinan kampus yang selalu memberikan saya inspirasi, motivasi, dan dukungan. Tentunya, saya merasa bangga atas apa yang telah saya raih, yaitu menjadi calon terpilih di organisasi HIMAKOPI ini," ujarnya penuh rasa syukur.

Zaki juga menegaskan komitmennya untuk membawa HIMAKOPI ke arah yang lebih progresif. "Insyaallah, saya bersama para rekan pengurus HIMAKOPI periode 2025 akan menyalurkan seluruh inovasi dan kreativitas mahasiswa KPI agar dapat dikembangkan dalam suatu wadah. Dengan begitu, potensi seluruh mahasiswa KPI tidak hanya tertimbun dalam benak pikiran, tetapi juga dapat direalisasikan melalui HIMAKOPI," tambahnya.

Harapan besar juga disampaikan oleh Resti sebagai presidium dalam persidangan tersebut "Semoga dengan adanya ketua HIMAKOPI yang baru, apa yang belum tercapai pada kepengurusan sebelumnya dapat direalisasikan," ujarnya.

Semangat mahasiswa HIMAKOPI dalam sidang kali ini menjadi cerminan betapa pentingnya peran mahasiswa dalam membangun organisasi yang lebih baik. Perbedaan pendapat yang muncul bukanlah penghalang, melainkan langkah untuk menyatukan visi demi masa depan HIMAKOPI yang lebih cemerlang.

Penulis: Hana

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun