Mohon tunggu...
Liza Septi Fiana
Liza Septi Fiana Mohon Tunggu... Guru - Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta

.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Gelar Karya P5 SMAN N 1 Sewon Mengusung tema Bhineka Tunggal Ika

23 Februari 2024   16:17 Diperbarui: 23 Februari 2024   16:18 322
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jumat, 23 Februari 2024 pukul 08.00 WIB dilaksanakan Kegiatan Gelar Karya di GOR SMA Negeri 1 Sewon yang di ikuti oleh seluruh siswa kelas X dan XI serta Guru, Karyawan, hingga Mahasiswa PPL yang sedang melakukan praktik pengalaman lapangan dari Universitas Ahmad Dahlan , Universitas Negeri Yogyakarta, dan Universitas PGRI Yogyakarta.

"Keberagaman Budaya Mempersatukan Bangsa"

Kegiatan Gelar karya P5 ini bertemakan "Bhineka Tunggal Ika" Keberagaman Budaya Mempersatukan Bangsa. Gelar Karya ini merupakan puncak kegiatan proyek penguatan profil pelajar pancasila (P5). Dimana kegiatan ini merupakan implementasi atas ide-ide kreativitas siswa dalam membuat Vlog.

Kegiatan ini di awali dengan pembukaan oleh MC siswa-siswi yang dapat memeriahkan acara. Yang kemudian dilanjutkan sambutan oleh sekolah SMA Negeri 1 Sewon Bapak Subarino, S.Pd., M.Pd.,Ph.D. Dalam sambutannya beliau memberikan motivasi serta mengajak seluruh siswa siswi SMA Negeri 1 Sewon untuk selalu rajin dan bersemangat dalam belajar untuk menggapai masa depan yang cerah. "Anak yang bersungguh-sungguh dalam menuntut ilmu akan mengundang kesuksesan" pungkas beliau.

Acara Inti ialah pemutaran atau penayangan Vlog yang sudah di buat oleh siswa-siswi per-kelas. Vlog yang di buat bertemakan keragaman budaya daerah yang diedit dengan kreativitas siswa bersama kelompoknya masing-masing seperti tempat wisata hingga tradisi daerah.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan siswa pada keberagaman budaya Indonesia dan menumbuhkan kecintaan terhadap budaya bangsa Indonesia. Seluruh siswa-siswi SMA Negeri 1 Sewon sangat antusias dalam mengikuti kegiatan gelar karya P5 yang nampak penuh & meriahnya GOR sekolah.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun