Mohon tunggu...
Livvia Qomatfian
Livvia Qomatfian Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Guru Kreatif Inovatif menggunakan Alat Peraga Kinematika Gerak Lurus dari Barang Bekas

31 Mei 2022   19:31 Diperbarui: 31 Mei 2022   19:37 2853
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Di bawah ini merupakan salah satu hasil analisis percobaan anak dalam menghitung GLB dan GLBB : 

whatsapp-image-2022-05-31-at-18-06-47-6295f7f2bb44862ce1088f62.jpeg
whatsapp-image-2022-05-31-at-18-06-47-6295f7f2bb44862ce1088f62.jpeg
whatsapp-image-2022-05-31-at-18-06-47-1-6295f80dce96e5494f5e6c82.jpeg
whatsapp-image-2022-05-31-at-18-06-47-1-6295f80dce96e5494f5e6c82.jpeg
Kegiatan simulasi ini, memberikan pengalaman baru bagi kami bahwa dalam membimbing anak SD belajar harus lebih sabar dan telaten agar dapat dimengerti mereka. Sifat anak yang suka dipuji pun menjadikan kami paham adanya apresiasi berperan penting sebagai dorongan semangat belajar.

Dokumentasi Simulasi :

1. Penyampaian materi

whatsapp-image-2022-05-31-at-17-42-21-6295feb2bb44864eb74561a2.jpeg
whatsapp-image-2022-05-31-at-17-42-21-6295feb2bb44864eb74561a2.jpeg
Isi materi yang disampaikan :

Kinematika adalah Cabang ilmu Fisika yang membahas gerak benda tanpa memperhatikan penyebab gerak benda(gaya). Tetapi, ditinjau dari kecepatan dan kelajuan/percepatan benda.

Gerak merupakan perpindahan benda dari titik satu ke titik lainnya.

Berdasarkan acuan pengamatan,  gerak benda dibedakan menjadi 2, yaitu :

  • Gerak Semu adalah suatu gerak yang mengalami perpindahan dengan sifat seolah-olah sedang melihat benda lain bergerak (ilusi). Contoh : Ketika kita berjalan pada siang hari, matahari seolah mengikuti kita.
  • Gerak Relatif adalah suatu gerak yang mengalami perpindahan dengan sifat bergantung pada posisi pengamatan atau titik acuan. Contoh : Ketika kita naik mobil, seolah pepohonan yang berjalan (padahal kita yang berjalan).

Berdasarkan bentuk lintasannya, gerak benda dibedakan menjadi 3, yaitu :

  • Gerak lurus yang merupakan gerak suatu benda yang lintasannya berupa garis lurus, misalnya: gerak kereta api di atas rel yang lurus, gerak kelereng yang digelindingkan di lantai, gerak pelari cepat, dll.
  • Gerak lengkung (parabola) yaitu gerak suatu benda yang lintasannyya berupa garis lengkung, misalnya gerak anak panah yang dilepas dari busur, bola yang ditendang, peluru yang ditembakkan, dll.
  • Gerak melingkar adalah gerak yang lintasannya berupa lingkaran, misalnya gerak jarum jam, gerak komedi putar, gerak baling-baling.

Gerak Lurus dapat dibedakan menjadi 2, yaitu :

  • Gerak Lurus Beraturan (GLB), yaitu perubahan posisi benda atau juga gerak benda yang memiliki kecepatan konstan. Maksud konstan adalah kecepatannya tetap, sama atau tidak berubah. Gerak lurus beraturan tidak mengalami percepatan (a=0). Karena kecepatan pada gerak lurus beraturan dari t=0 sampai waktu t, maka grafik kecepatan terhadap waktu menjadi hanya berupa garis lurus. (LINTASAN DATAR)

Rumus : v = s/t

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun