Mohon tunggu...
Lita Wulandari
Lita Wulandari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa IKIP PGRI PONTIANAK

Mahasiswa semester akhir yang berjuang melawan skripsi 👍🏻

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Bawaslu Kabupaten Bengkayang Bekerja Sama dengan Mahasiswa KKM IKIP PGRI Pontianak untuk Partisipasi Masyarakat dalam Pemilu Tahun 2024

25 Januari 2023   19:52 Diperbarui: 25 Januari 2023   19:53 213
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tahun depan, tahun 2024 akan masuk ke tahun legislatif bersamaan terjadi PEMILU dan PILKADA. BAWASLU harus mengajak masyarakat untuk menolak Money Politic atau kecurangan yang ada didalam PEMILU, mahasiswa juga diajak BAWASLU untuk mengajak masyarakat memberantas money politik yang sudah menjadi rahasia umum, setiap terjadinya PEMILU dan PILKADA. 

Kegiatan KKM ini di buka oleh Ibu Wiwik Cahyaningrum, M.Pd selaku dosen pembimbing dan juga Bapak Moad, M.Pd pada tanggal 12 November sampai tanggal 2 Desember 2022. Kegiatan KKM yang bertema Kerja Sama IKIP PGRI Pontianak dengan Masyarakat Untuk Pembangunan Berkelanjutan. 

Mahasiswa IKIP PGRI Pontianak yang di tugaskan sebanyak 35 orang dari 11 program studi berbeda untuk melakukan kegiatan KKM. KKM yang di lakukan di Kecamatan Bengkayang tepatnya di Desa Setia Budi. Kegiatan yang berlangsung selama 3 minggu tersebut, melaksanakan 9 program kerja salah satu yaitu bekerja sama dengan PEMILU untuk sosialisasi partisipasi masyarakat dalam PEMILU tahun 2024. 

Sosialisasi yang di lakukan dengan cara datang langsung ke rumah masyarakat ini mendapat respon positif dari masyarakat desa, kegiatan sosialisasi dilakukan pada tanggal 17 November 2022 mengajak masyarakat untuk bagaimana cara memberantas kecurangan yang terjadi, bagaimana cara mengadu, bagaimana bentuk kecurangannya, dan lain-lain yang berkaitan dengan kegiatan PEMILU. 

Selain program kerja yang bekerja sama dengan pemilu tersebut, ada 8 program kerja lagi yang dilakukan oleh mahasiswa di antaranya, Sosialisasi program studi IKIP PGRI Pontianak di masyarakat dengan sasaran orang tua siswa, Penguatan profil pelajar Pancasila bekerja sama dengan SD Negeri 07 Sebalo, SD Negeri 01 Semangak dan di SMP Negeri 02 Bengkayang, berkontribusi dalam program projek prioritas nasional (PRO-PN) penanggulangan Stunting dilakukan pembagian bubur kacang hijau kepada anak-anak, sosialisasi pencegahan NAPZA dan HIV AIDS bekerja sama dengan BNN dan PUSKESMAS kecamatan Bengkayang , sosialisasi perilaku hidup bersih, sehat, dan bakti social fasilitas umum dilakukan mahasiswa dengan kerja bakti di tempat-tempat ibadah, pelatihan bahasa inggris kilat dilakukan mahasiswa dengan menjadi guru Bahasa Inggris di sekolah-sekolah, kegiatan bimbingan belajar gratis di lakukan di posko atau di kantor desa selama hari senin sampai jumat di setiap minggunya, dan program kerja yang terakhir yaitu kegiatan sosialisasi keagamaan dengan menghadiri kegiatan keagamaan yang sedang berlangsung di Desa Setia Budi.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun