Mohon tunggu...
nittygritty
nittygritty Mohon Tunggu... Wirausaha -

Cat lovers

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Karya Mendunia, Ini Para Desainer Kebanggan Indonesia

24 September 2015   18:34 Diperbarui: 24 September 2015   18:34 71
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Konsistensi dan disiplin dalam menjalankan kiprahnya di jalur mode dan industri kreatif membuat karya para desainer ini mampu disejajarkan dengan brand-brand papan atas dunia. Saya jamin, tentu ada sudah tak asing dengan nama-nama di bawah ini lantaran sejak beberapa tahun lalu karya mereka sudah malang melintang di pentas fesyen dunia sekaligus menjadi buah bibir di Tanah Air.

Sebagian produk asli buatan tangan orang Indonesia ini, bahkan mampu menarik perhatian dan menjadi langganan para selebriti dunia. Seorang pakar marketing Indonesia pernah mengatakan, jika sektor craftmanship adalah salah satu keunggulan SDM Indonesia yang tak kalah disandingkan dengan produk-produk kreatif buatan negara lain yang sudah lebih dulu mendunia. Siapa saja mereka?

Tex Saverio

Jika anda merupakan penggemar film Hunger Games, pastinya anda tahu betul saat adegan tokoh utama Katniss Everdeen yang diperankan aktris Jennifer Lawrence berputar-putar di atas panggung mengenakan ‘gaun pengantin berapi’. Yup, itulah salah satu gaun rancangan desainer muda Indonesia berbakat Tex Saverio. Pria kelahiran 1984 yang akrab disapa Rio ini ternyata memutuskan untuk meninggalkan sekolah saat SMA, lalu masuk sekolah fesyen BUNKA, kemudian magang di Phalie Studio. Pertama kali, ia mendapat sorotan dunia internasional ketika gaun rancangannya dikenakan penyanyi nyentrik Lady Gaga untuk pemotretan sebuah majalah fesyen internasional tahun 2011. Karir Tex memang terus meroket sejak memenangi lomba Mercedenz Benz Asia Fashion Award di Indonesia, karya-karyanya pun mulai melanglang buana dari satu ajang internasional ke ajang lain, termasuk mengikuti Paris Fashion Week pada Oktober 2013 lalu.

Dian Pelangi

Dian Wahyu Utami atau lebih dikenal Dian Pelangi kembali menjadi sorotan publik beberapa hari ini. Bagaimana tidak, wajah karikaturnya muncul di salah satu sampul edisi spesial (22 September 2015) majalah mode Business of Fashion (BoF) asal Inggris di mana dirinya masuk dalam jajaran 500 besar orang paling berpengaruh di bidang mode versi BoF. Tentu, yang membuat dirinya terkaget-kaget karena namanya disejajarkan, dengan nama-nama besar, seperti Pemimpin Redaksi Vogue Anna Wintour, co-founder Instagram Kevin Systrom, super model Cara Delevigne, bintang K-Pop G Dragon, sampai desainer rumah mode Balmain Olivier Rousteing. Wanita kelahiran 1991 ini dianggap sebagai ikon fesyen muslim global yang memiliki pengaruh sangat besar tak hanya di Indonesia, namun juga mancanegara. Ia berhasil membawa gaya berbusana muslim yang lebih luas dan populer di kalangan para wanita muslimah. Dian adalah lulusan Ecole Superiere des Arts et Techniques de la Mode, Jakarta tahun 2009, yang karya-karyanya sudah banyak dipamerkan di berbagai kota belahan dunia, seperti Abu Dhabi, Kuala Lumpur, Singapura, Kairo, London, New York, Melbourne, hingga Paris.

Nancy Go

Pernah mendengar merk tas Bagteria yang fenomenal itu? Dialah Nancy Go, sang wanita yang berada di balik kesuksesan merk tersebut menembus pasar kelas jetset dunia. Desainnya yang unik dan berkelas, dengan bahan-bahan pilihan ini awalnya memang lebih dikenal di kalangan sosialita dunia dibandingkan dalam negeri. Tercatat, beberapa selebriti dunia, seperti Paris Hilton, Emma Thompson, Putri Zara Philips, dan Anggun C Sasmi pun pernah menenteng tas eksklusif ini. Mengawali karir bisnisnya tahun 2000, lulusan sekolah mode Susan Budihardjo ini memilih Hong Kong sebagai kiblat mode Asia untuk menawarkan hasil karyanya pertama kali. Tak disangka, ketika karyanya dilirik salah satu pemilik toko, tasnya laku keras. Sukses di Hong Kong, ia mulai merambah pasar internasional lainnya, seperti Jepang, Italia, Prancis, dan AS dengan rajin mengikuti berbagai pameran bergengsi. Nancy mengatakan, kunci suksesnya terletak pada konsistensi menjaga eksklusivitas, keunikan dan kualitas produk untuk pasar premium.

Sabbatha Rahzuardi

Tak kalah fenomenal dengan Bagteria, ini adalah salah satu merk tas yang juga sangat digandrungi kalangan sosialita dunia. Mengambil namanya sendiri, label Sabbatha menyajikan koleksi tas super unik dengan bahan utama kulit sapi dan kambing (atau gabungan keduanya) dengan kombinasi bebatuan berharga, seperti black onyx, amethyst, serpentine, atau opal yang menjadi ciri khasnya.

Dimulai dari sebuah workshop mini di Seminyak, Bali, banyak koleksinya telah dijual di berbagai negara dunia dari mulai agennya di Prancis yang membuka pintu pemasaran produknya ke seluruh penjuru Eropa dan Rusia, selain itu Hong Kong, Singapura, AS, dan Australia.

Sukses di pasaran dunia, membuat label tas ini juga menarik perhatian banyak pecinta fesyen dan selebriti dunia, seperti Julia Roberts dan Katie Holmes, tak ketinggalan Anggun C Sasmi dan aktris film Christine Hakim pun menjadi salah satu penggemarnya.

Meski begitu, Sabbatha sendiri lebih senang disebut sebagai seniman tulen dibanding desainer tas. Dari sudut pandang wanita, koleksi Sabbatha sangat dikenal karena bebatuan yang dipakainya. Setiap produk atau koleksi yang dikeluarkan pun mengandung cerita masing-masing.

“Saya ingin membuat tas layaknya sebuah perhiasan. Tiga tahun terakhir ini, saya fokus pada warna, fungsi, dan bentuk produk,”kata lulusan Universitas Sorborne Prancis ini.

 

More: http://listyapratiwi.com/karya-mendunia-ini-para-desainer-kebanggaan-indonesia/

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun