Bahaya Mengintai Obesitas Sentral
Semua yang berlebihan akan menjadi tidak baik, begitupula lemak yang berlebihan atau obesitas. Apalagi posisinya yang berada di perut yang makin tidak baik-baik saja. Lemak di bagian ini cenderung aktif secara metabolik. Salah satu dampaknya adalah produksi hormon nafsu makan yang menjadi terganggu dan meningkatkan hormon stress/kortisol.
Lingkar pinggang/perut diketahui menjadi prediktor pada kejadian dislipidemia, hipertensi, dan sindrom metabolik. Oleh karena itu mengetahui lingkar perut bisa menjadi penentu seseorang berisiko mengalami penyakit tidak menular.
Lalu harus apa ketika sudah mengalami obesitas sentral? Modifikasi gaya hidup atau lakukan perubahan mulai dari pola makan yang seimbang, kurangi lemak trans, dan jangan mager atau luangkan waktu untuk berolahraga.
Jadi jangan bersembunyi dengan istilah perut buncit lambang kemakmuran, ya.
Salam sehat,
Listhia H. Rahman
Sumber:
- Survei Kesehatan Indonesia (SKI) 2023,
- https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC7431389/
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H