Mohon tunggu...
Listhia H. Rahman
Listhia H. Rahman Mohon Tunggu... Ahli Gizi - Ahli Gizi

Lecturer at Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Holistik ❤ Master of Public Health (Nutrition), Faculty of Medicine Public Health and Nursing (FKKMK), Universitas Gadjah Mada ❤ Bachelor of Nutrition Science, Faculty of Medicine, Universitas Diponegoro ❤Kalau tidak membaca, bisa menulis apa ❤ listhiahr@gmail.com❤

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

Daftar Lagu-lagu Ambyar yang Cocok Merayakan Patah Hatimu

9 Februari 2020   11:53 Diperbarui: 9 Februari 2020   11:58 8180
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kuy, pada ikutan dengerin ya | unsplash.com

Ohiya, lagu ini juga tak kalah menarik dari sisi video klipnya. Karena jika kalian amati, video resmi yang dirilis di youtube ternyata adalah video yang bekerja sama dengan Bus Trans Semarang. Wah, pantas saja adegannya banyak dilakukan di sana. Cakep!

3/ Tak Ikhlasno - Happy Asmara

Sepertinya Indonesia tidak perlu khawatir kekurangan stok penyanyi dangdut wanita. Setelah muncul Via Vallen, Nella Kharisma, Jihan Audy, Tasya Rosmala, kini bertambah lagi dengan sosok yang tak kalah cantik dan bertalenta. Kenalkan nama panggungnya Happy Asmara, penyanyi kelahiran 1999 yang tahun ini nampaknya akan bersinar terang.

Sila cari namanya di youtube. Ada banyak sekali lagu yang akhir-akhir ini diunggahnya. Bahkan hari ini, salah satu videonya menduduki trending 5 besar. Nah, dari banyaknya lagu, Lagu "Tak Ikhlasno" jadi salah satu lagu dengan ke-ambyaran yang lumayan tinggi. Tidak percaya?

Resapi ini. Ra sepirone loro ati iki amergo ditinggal pergi ( Tidak seberapa sakit hati ini karena ditinggal pergi). Tapi loro atiku amergo dikhianati (tapi sakit hati ini karena dikhianati).  Yen pancen uwis garise kowe gandeng karo de (Jika itu sudah garisnya kamu bersama dengan dia). Mung dungoku, mugo langgeng saklawase ( Hanya doaku, semoga langgeng selamanya).

Lagu ini seperti ingin mengajarkan meski sakit hati sekalipun, ternyata masih bisa mendoakan yang terbaik. Duh. Cuma bisa dilakukan orang-orang dengan keikhlasan level tinggi. Apakah kamu termasuk orangnya? 

4/ Yowes Modaro - Aftershine ft Damara.de

Meski memiliki nama grup dengan berbahasa asing, siapa sangka lagu-lagu yang dibawakan berbahasa jawa? Lagu "Yowes Modaro" atau jika diartikan memang sedikit menohok yaitu "Yasudah matilah". Mungkin maksud disini adalah mati perasaannya, karena terlalu kecewa. Halah~.

Coba saja pahami di sini.

Mbokyo, tulung sadaro ojo sakpenak e dewe (Tolong sadarlah, jangan seenaknya sendiri).Kiro-kiro ra tresno ora ko ngene carane (Jika memang tidak cinta, tidak begini caranya).Waton ninggal lungo, gandengan karo wong lio (Kamu meninggalkan pergi, bergandengan dengan orang lain).Yowes ora popo karma iseh ono ( Yasudah, tidak apa-apa karma masih ada). Yowes modaro (Yasudah matilah).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun