Mohon tunggu...
Listhia H. Rahman
Listhia H. Rahman Mohon Tunggu... Ahli Gizi - Ahli Gizi

Lecturer at Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Holistik ❤ Master of Public Health (Nutrition), Faculty of Medicine Public Health and Nursing (FKKMK), Universitas Gadjah Mada ❤ Bachelor of Nutrition Science, Faculty of Medicine, Universitas Diponegoro ❤Kalau tidak membaca, bisa menulis apa ❤ listhiahr@gmail.com❤

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Artikel Utama

Membuat Judul yang Menarik Pembaca, Gimana Sih?

25 Juni 2018   21:21 Diperbarui: 26 Juni 2018   23:40 8079
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi (Pixabay/StockSnap)

Kalau diamati, judul clickbait memang dibuat sangat-sangat menarik dan pintar membuat pembaca penasaran. Namun, jika menarik tetapi isinya beda bukankah itu sama saja menipu? Sebagai penulis yang baik, seharusnya hal yang seperti ini jangan dilakukan. Boleh menarik, tetapi tetap pada lintasannya. Sebab hal ini lambat laun juga bisa merugikanmu,lho.

Kerugian semacam apa? Kepercayaan pembaca. Ya, jangan salahkan jika kemudian pembacamu menjadi pergi karena sudah jenuh membaca judul yang tidak sesuai dengan isinya. Makin kesini makin banyak pembaca yang makin pintar. Jadi, jangan buang kepercayaan pembacamu dengan judul yang menipu. Penting!

 Lalu, harus judul yang gimana dong?

Gimana ya? Tenang, jangan menyerah hanya karena soal memikirkan judul. Sebab, ada acara yang bisa kamu lakukan untuk mempoles judul tulisan agar makin kece dan ujung-ujungnya bisa menarik banyak pembaca.

  • Gunakan kata-kata yang dirasa penting. Pendek-panjangnya kata sesuaikan!

Ingat, judul bukanlah sebuah paragraf yang harus berisi beberapa kalimat. Gunakan kata yang dirasa perlu dan mencerminkan tulisanmu, to the point.  Pendek panjangnya, sesuaikan. Sebab kadang kita butuh keduanya. Tidak selamanya judul yang pendek itu tidak menarik, tidak juga yang panjang itu membuat penasaran. Jadi, pintar-pintarlah mengolah kata-kata pada judulmu. Yang nggak penting, mending hapus saja.

  • Buatlah yang membuat pembacamu ngena

Ngena disini maksudnya membuat pembacamu seperti terikat secara emosi terhadap tulisanmu. Caranya dengan melibatkannya dalam judulmu seperti, "Liburan di Kampung Halaman, Pasti Kamu Rindu Ini!". Kata 'kamu''  digunakan sebagai bentuk keterlibatan pembaca. Bandingkan jika kamu hanya menuliskan judul "Liburan di kampung halaman". Sama-sama membahasa kampung halaman, namun seperti kurang greget bukan? Pada contoh kedua, jika saya diposisi pembaca saya malah jadi  mbathin, "Lha trus kenapa liburanmu dikampung halaman?penting buat aku po?"

HAHA.

Ya salah satu tips menarik pembaca adalah melibatkannya. Kecuali kalau kamu hanya ingin menyimpan sendiri, judul-judul yang provokatif tidak perlu-perlu amat dipikirin.

  • Pakai angka dan tanda tanya, boleh juga!

Kalau diamati, hari ini banyak sekali tulisan yang menggunakan simbol angka dan juga tanda tanya,pertanyaan. Cara penulisan judul yang seperti ini sah saja digunakan  untuk menarik pembacamu. Trik ini memang benar-benar ampuh kok! Contohnya :

"4 Cara Mudah dan Menyenangkan Mendapatkan Hati Si Dia"

"Mengapa Kamu Sudah Berusaha tetapi Masih Ditolak?"

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun