Anda salah satu orang yang memiliki kulit kering? jika ya anda harus segera merawat kulit dengan benar dan tepat. Mengapa? karena anda pun juga tidak ingin kan kulit tetap kering seperti itu? Maka dari itu perawatan kulit kering menjadi salah satu hal yang bisa mengatasinya. Berikut ini merupakan tips yang bisa anda lakukan untuk kulit kering: 1. Biasakan untuk mandi minimal dua kali dalam sehari. Hindari pemakaian air hangat untuk mandi, karena kulit akan menjadi semakin kering. Dianjurkan untuk memakai air dengan suhu yang biasa saja. 2. Pergunakan pelembab yang mengandung SPF dan Uv Filter untuk kegiatan sehari-hari. Apalagi untuk anda yang sering keluar pekerjaan di luar ruangan dan biasakan menggunakan topi serta kacamata hitam agar tidak langsung terkena sinar matahari. 3. Tidurlah yang cukup agar tetap membuat kulit segar dan sehat. Biasakan untuk tidur selama 6-8 jam sehari agar kulit dapat meregenerasi sendiri selama istirahat dengan baik. 4. Lakukan olahraga dengan teratur minimal 3 kali dalam seminggu. Karena olahraga juga membuat kulit kering menjadi lebih sehat dan menjaga tubuh tetap fit. 5. Mandi memang dapat membuat kulit bebas dari kotoran dan debu, namun jangan terlalu lama karena hanya membuat kulit semakin kering. 6. Sesudah mandi pastikan untuk mengurangi gosokan kasar handuk ke kulit. Cukup dengan menepuk-nepukan saja agar tidak menyebabkan iritasi pada kulit. Demikian berbagai cara untuk perawatan kulit yang kering agar tetap sehat. Namun jangan sampai anda melakukan kebiasaan buruk ketika sedang perawatan kulit. Lakukan perawatan kulit dengan tepat dan benar jangan sampai menggunakan peralatan instant agar tidak berbahaya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H