Bismillah..
Kompetensi dalam pengembangan diri yang harus dimiliki oleh 4 level atau tingkatan guru dalam menghadapi perkembangan pendidikan AI (Artificial Intelligence) diantaranya adalah:
- Level 1 yaitu Guru Praktisi
Pengembangan diri yang harus dimiliki oleh guru praktisi yaitu harus mampu menguasai strategi penggunaan teknologi digital secara efektif untuk mengembangkan dan meningkatkan hasil pembelajaran siswa secara baik (awareness)
- Level 2 yaitu Guru Pengembang
Pengembangan diri yang harus dimiliki oleh guru pengembang yaitu harus memiliki kompetensi secara teknis bagaimana cara membangun media pembelajaran digital dengan sistem pengumpulan data secara sederhana (App development).
- Level 3 yaitu Guru Inovatif
Pengembangan diri yang harus dimiliki oleh guru inovatif yaitu harus memiliki kompetensi secara teknis dalam membangun media pembelajaran digital dan strategi pembelajaran secara digital inovatif berbasis data (Data Analytics).
- Level 4 yaitu Guru Transformatif
Pengembangan diri yang harus dimiliki oleh guru transformatif yaitu harus memiliki kompetensi secara teknis dan riset pengembangan personalized learning system berbasis AI (Artificial Intelligence) (Data Modeling).
Semoga sedikit yang saya tulis ini bisa bermanfaat bagi readers semuanya ya, terimakasih sudah menyempatkan membaca..:)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H