Kegiatan ini mendapat apresiasi dari Kepala MAN 2 Probolinggo karena kegiatan ini dapat memperkenalkan konsep tentang melakukan sebuah riset bagi siwa-siswi madrasah.Â
Selain itu, kegiatan ini dapat melatih siswa-siswi madrasah untuk menyusun proposal riset, serta meningkatkan potensi siwa-siswi madrasah untuk menyalurkan ide kreatif yang dapat dikembangkan secara inovatif lalu dituangkan dan dikemas rapi dalam suatu proposal penelitian.Â
Kepala MAN 2 Kota Probolinggo sangat mendukung kegiatan pelatihan ini dan berharap kerjasama antara MAN 2 Kota Probolinggo dan Universitas Panca Marga ini terus berlanjut.
Kegiatan dilakukan secara daring via Google Meet dikarenakan masa pandemi yang belum berakhir. Kegiatan diawali dengan pemaparan materi secara estafet oleh empat pemateri dan dilanjutkan dengan prosesi tanya jawab.Â
Materi yang disampaikan yaitu tentang riset, kegunaan riset, tujuan melakukan riset, dan jenis-jenis riset.
 Siswa-siswa MAN 2 Probolinggo sangat antusias mengikuti kegiatan pelatihan. Hal ini dibuktikan dengan keikutsertaan mereka dari awal hingga akhir. Mereka juga sangat aktif bertanyai pada sesi diskusi.Â
Kegiatan diakhiri dengan tugas kelompok yakni menyusun sebuah proposal riset/penelitian dengan tema bebas. Tugas dikonsultasikan dan dipresentasikan pada pertemuan hari berikutnya.Â
Total proposal yang terkumpul adalah sebanyak 11 proposal. Hal ini sudah cukup baik bagi pemula. Kegiatan pelatihan diakhiri dengan foto bersama dengan seluruh peserta.
Bentuk aktivitas pengabdian yang dilakukan oleh  tim dosen ini diharapkan dapat membekali siswa-siswi MAN 2 Probolinggo dengan pengetahuan mengenai jenis-jenis riset sederhana cara penyusunan dan penulisan yang sesuai dengan kaidah penulisan karya ilmiah. (Lnd07)