Tingkah Fred yang spontan, polos dan kocak membuat saya terpingkal-pingkal. Sisi lain Charlotte ternyata juga sangat menarik dan mengundang gelak tawa penonton. Saya juga suka dengan semua pemain yang ada terutama pendalaman karakter oleh Chalize dan Seth yang sangat "klop" ibarat kata "chemistry-nya" dapet banget. Konflik yang ada juga mudah untuk diikuti alurnya dan membuat saya juga berpikir, kira-kira kalau saya menjadi Charlotte langkah apa ya yang akan saya ambil.
Kekurangan film ini adalah saat eksekusi "ending" terkesan terburu-buru. Saya masih menikmati klimaks konfliknya, namun tetiba sudah selesai dengan mudah. Rasanya seperti tidak rela terlalu cepat berakhir. Pesan yang ada pada film dapat tersampaikan dengan baik, bahwa kita harus senantiasa jujur dengan diri kita sendiri, sepahit apapun itu.
Terima kasih Komik Kompasiana untuk kesempatan nontonnya.
Salam Komik!
Buat kamu yang belum nonton, yuk kepoin dulu trailernya di sini:
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H