Mohon tunggu...
Linda Erlina
Linda Erlina Mohon Tunggu... Dosen - Blogger and Academician

Seorang yang suka menonton film apa saja apalagi yang antimainstrim.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

"Please Stand By", Perjalanan Wendy ke Los Angeles Bermodal Nekat

12 April 2018   15:31 Diperbarui: 12 April 2018   21:22 1247
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wendy sebagai gadis yang sangat fokus dalam mengerjakan sesuatu, semuanya sistematis dan terjadwal. Bahkan hal-hal kecil pun tak luput dalam catatan kecilnya. Wendy punya keinginan kuat untuk mengikuti kontes naskah film Star Trek yang harus segera diterima di meja redaksi Paramont Pictures paling lambat tanggal 16 Februari jam 17.00. 

Sayangnya, Wendy kehilangan momen untuk menyerahkannya dan mengirimkan melalui pos. Gadis ini hampir menangis, sambil meredam emosinya dengan kata-kata "please, stand by" yang artinya "tenanglah". Akhirnya sebuah ide dan rencana muncul di kepalanya. Ia pun merancang perjalanan menuju ke Los Angeles seorang diri.

Perjalanan ke Los Angeles modal "Nekat"!

Walaupun Wendy memiliki kecerdasan dan kemampuan mengingat yang sangat luar biasa, namun tetap saja ia sebaiknya tidak berpergian seorang diri. Wendy memberanikan diri untuk menyiapkan segala sesuatunya mulai dari naskah, makanan, uang dan juga Ipod. Ya, Ipod penting baginya untuk selalu tetap tenang. Ssstt...penderita sindrom Asperger paling sensitif dalam kondisi lingkungan dengan banyak suara-suara misalnya mobil, motor, kerumunan orang-orang. 

Hal ini akan membingungkan dan membuat mereka menjadi sangat stress. Untungnya Wendy tidak pergi seorang diri, ia pergi bersama dengan anjingnya Pete. Satu kesalahan yang Wendy buat adalah ia kabur dari rumah, inilah yang membuat semua orang termasuk kakak dan terapisnya kewalahan mencarinya.

Bagaimana perjalanan Wendy menuju Los Angeles?

Apakah semua berjalan lancar?

Apakah naskahnya dapat diserahkan tepat waktu?

Buat saya alur filmnya oke banget, para pemain juga keren banget aktingnya. Saya suka banget dengan film ini dan saya beri nilai 8 dari 10. Hanya ada sedikit kejanggalan saja dalam film ini dan bersifat minor kok. 

Film ini sungguh mengajarkan saya mengenai bagaimana peran keluarga sangat penting, kasih sayang kakak dan adik yang luar biasa membuat saya terharu. Saya juga meyakini bahwa penderita autis bukanlah seseorang yang hanya "sibuk" dengan dunianya sendiri. Mereka juga seseorang yang membutuhkan kasih sayang dari semua orang. Peran Dakota Fanning juga sangat menghipnotis saya, totalitas banget!

Sensasi "seru" nonton di CGV Central Park

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun