Selain dampak positif teknologi juga mempunyai dampak negatif, yaitu diantaranya:
1. Memunculkan sikap individualisme
Individualisme adalah sifat negatif yang mementingkan diri sendiri, dalam hal ini secara tidak langsung banyak orang yang salah dalam menggunakan teknologi, bahkan mereka terlalu asik dengan dunianya sendiri, seperti dunia gadget. Tentu saja itu semua akan mengurangi interaksi diantara manusia yang akan memunculkan sifat individualisme.
2. Menghilangkan budaya setempat
Adanya teknologi kita bisa mengetahui gaya/trend yang sedang populer, bahkan tidak sedikit orang yang tidak menyaring terlebih dahulu informasi yang didapat, sehingga banyak orang yang mengikutin trend yang tidak pantas untuk ditiru yang mengakibatkan hilangnya budaya yang ada.
3. Banyaknya kejahatan yang dilakukan
Dengan teknologi yang canggih dan sangat pesat, banyak oknum-oknum yang menyalahgunakan teknologi, biasanya mereka memanfaatkan teknologi untuk melakukan kejahatan, seperti tindakan penipuan yang dilakukan dalam media sosial yaitu: facebook, instagram, twitter dan lain sebagainya, bahkan banyak orang yang melakukan kejahatan dengan cara hipnotis lewat media sosial.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H