Mohon tunggu...
Liliek Purwanto
Liliek Purwanto Mohon Tunggu... Penulis - penulis

-

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

PSIS Vs PSBS, Gali Freitas Antar Mahesa Jenar ke Papan Atas

24 Agustus 2024   12:54 Diperbarui: 24 Agustus 2024   13:57 185
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
PSIS Semarang. Sumber gambar: Kompas/Adil Nursalam.

Baca juga: Hokky Caraka, Dimas Drajad dan Posisi dalam Sepak Bola

Usai ditinggalkan banyak pemainnya, PSIS merekrut beberapa pemain baru sebagai pengganti. Para penggawa anyar klub dari Kota Lumpia itu antara lain Ruxi yang datang dari Spanyol dan Fernandinho asal Brasil.

Satu hal yang cukup menyesakkan adalah cederanya penyerang anyar PSIS, Sudi Abdallah. Baru memainkan partai pertama, striker Timnas Burundi itu langsung menepi, dan diperkirakan bakal istirahat panjang.

Kehilangan Sudi menjadi pukulan berat bagi Laskar Mahesa Jenar. Peristiwa itu seperti ulangan musim sebelumnya. Kala itu, penyerang andalan Carlos Fortes juga mengalami cedera di awal kompetisi hingga bikin langkah PSIS tersendat.

Dalam dua pertandingan sebelumnya, PSIS baru mencetak satu gol. Gol semata wayang itu pun tidak dihasilkan melalui skema permainan yang menawan, melainkan lahir dari tendangan sudut yang dilakukan oleh Alfeandra Dewangga.

Mental Koyak PSBS Biak

PSBS Biak tidak mengalami eksodus pemain seperti PSIS. Beberapa pemain andalan seperti striker Alexsandro yang menjadi pencetak gol terbanyak Liga 2 tetap dipertahankan.

Bahkan, selaku tim promosi, mereka mendatangkan sejumlah pemain berkualitas. Salah satu pemain yang baru bergabung di skuad Badai Pasifik, Jonata Machado, tercatat sebagai pemain termahal di Liga 1 Indonesia saat ini.

Sayangnya, pemain Brasil berharga Rp 7,82 miliar itu belum menunjukkan tingkat permainan setinggi nilai pasar yang disandangnya. Alexsandro yang ganas di Liga 2 pun belum banyak terlihat aksi-aksinya selain sebuah gol yang diciptakannya di partai perdana.

Baca juga: Madura United Bedol Desa dan Nasibnya di Piala Asia

Selain kedua pemain itu, pasukan PSBS Biak dihuni banyak pemain bagus. Kita sebut saja nama Williams Lugo, pemain asal Venezuela pertama yang merumput di Liga Indonesia ini kerap terlihat dominan sebagai otak permainan PSBS Biak sejauh ini.

Dengan sekumpulan pemain yang cukup berkelas, PSBS Biak belum mampu berbicara banyak. Sepertinya mereka masih butuh waktu untuk menjadi kekuatan yang menyatu.

PSIS Vs PSBS Lahirkan Gol Pertama Mahesa Jenar dari Skema Permainan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun