Mohon tunggu...
Lilia Gandjar
Lilia Gandjar Mohon Tunggu... Tutor - Penikmat aksara dan pencinta kata-kata.

Penyuka dunia tulis menulis.

Selanjutnya

Tutup

Book Pilihan

Susah-Susah Gampang Memasarkan Buku Elektronik

22 Juli 2022   06:00 Diperbarui: 22 Juli 2022   06:07 297
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Susah-Susah Gampang Memasarkan Buku Elektronik.  |  Sumber: www.freepik.com

Mewarnai, Menggunting, dan Menempel #2. (Dokpri)
Mewarnai, Menggunting, dan Menempel #2. (Dokpri)

Literasi Finansial. (Dokpri)
Literasi Finansial. (Dokpri)

Membuat buku elektronik mudah. Saya hanya perlu sebuah laptop dan aplikasi pembuatan dokumen. Biasanya saya memilih aplikasi presentasi.

Buku elektronik tidak perlu ISBN. Sifatnya lebih personal dan penulis lebih leluasa menuangkan ide. Sayangnya, buku elektronik mudah dibajak atau disebarluaskan.

Selain itu, buku elektronik juga mudah hilang. Saya kehilangan 25 buah buku elektronik soal-soal berbahasa Inggris, 5 buku cerita buku dan 4 buku soal berbahasa Indonesia. Hal itu terjadi karena laptop rusak dan mati total. 

Sekitar 6 tahun yang lalu, saya coba memasarkan buku elektronik. Sayangnya, jenis buku ini belum terkenal di Indonesia. Ketika saya menawarkan pada teman-teman, mereka tidak mengerti bagaimana cara memakainya.

Seorang teman bahkan menuduh saya melakukan penipuan. Sekalipun sudah menerima file pdf buku elektonik, dia tidak mau membayarnya. 

“Lho, kok hanya seperti ini,” ujar Keisya (bukan nama sebenarnya). “Saya pikir dengan 20 ribu akan menerima buku. Ini sih penipuan namanya!”

Saya kesal dengan kelakuannya Keisya. Di TPT, saya membeli buku elektronik kisaran $4 - $6 hanya untuk beberapa soal. Sedangkan saya membuat buku elektronik soal yang cukup lengkap untuk 20 ribu.

Alasan penolakan lainnya, mereka tidak terbiasa mengajar anak. Bahkan mereka menyarankan agar saya menjual pada pihak sekolah. Jadi guru-guru yang mengajari anak mereka.

Pelanggan awal saya hanya 1 orang, Lisa. Dia dan suaminya mengerti cara menggunakan buku elektronik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun