Pengaruh dari The Lovers Tarot, membuatnya  mempunyai ketertarikan pada banyak bidang, terutama seni dan dunia kreative. Seorang pemikir yang tak kenal takut, Gemini selalu ingin mencoba sesuatu yang baru.
Pengaruh elemen udara kadang membuat mereka hiperaktife dan sangat mudah meloncat dari satu ide ke ide lain. Penting sekali bagi Gemini untuk belajar menyeleseikan apa yang mereka mulai dengan baik dan menuntaskannya. Perhatian dan fokus yang mudah terdistraksi seringkali membuat gemini punya banyak ide namun kurang punya keinginan besar mewujudkan ide ide mereka secara paripurna.
Gemini dan Virgo dipengaruhi  oleh Merkurius, planet komunikasi atau  pembawa pesan. Meskipun berbagi pengaruh planet, kedu zodiac ini berbeda  dalam pendekatan mereka: Gemini mengekspresikan emosi secara eksternal, sedangkan Virgo secara internal.
Gemini adalah tentang output, jadi si kembar ini suka mengobrol dan sering berbicara dengan menggerakkan tangan mereka (yang kebetulan merupakan bagian tubuh yang terkait dengan Gemini). Komunikasi sangat penting bagi mereka, dan mereka membutuhkan penyaluran gairah komunikasi ekspresif yang memadai untuk bisa mengembangkan kemampuan dirinya dan meraih sukses.
Gemini  suka berkirim pesan dan men-tweet sama halnya  seperti mereka suka berbicara sehari hari. Tindakan yang  ekspresif seringkali penting  bagi Gemini yang cerewet daripada apa yang sebenarnya. Disinilah Gemini perlu belajar berhati hati dalam melakukan komunikasi ekspresif, agar tidak timbul kesenjangan antara apa yang dikatakan dengan yang diperbuat.
Kualitas Gemini luar biasa lainnya, adalah, mereka cepat sekali move on dari berbagai peristiwa yang kurang mengenakkan bahkan terkesan memalukan. Gemini mudah sekali melakukan switch emosi dan pikiran dari satu kondisi ke kondisi lainnya, sehingga mereka dikenal juga sebagai zodiac bunglon yang dengan mudah sekali bisa move on. Tidak ada satupun hal yang bisa menghambat Gemini untuk melangkah melaju menuju impian terbaiknya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H