Mohon tunggu...
AMIN MOMIAGE
AMIN MOMIAGE Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Konten

Menulis Bebagai Aspek Kehidupan Pesona Alam Di Tanah Papua

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Warga Masyarakat Kabupaten Pegunungan Bintang Kecewa dengan Harga BBM

5 Agustus 2024   15:22 Diperbarui: 5 Agustus 2024   15:40 351
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Oksibil kabupaten pegunungan bintang /dokpri

PEGUNUNGAN BINTANG - Pada hari Senin, 5 Agustus 2024, kota Oksibil di Kabupaten Pegunungan Bintang mengalami masalah yang sangat mengganggu bagi seluruh masyarakatnya.

"Stok BBM di Pertamina Oksibil habis dalam waktu satu minggu sekali antrian, menyebabkan kesulitan bagi penduduk dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.


Pertamina Oksibil merupakan sumber utama penyediaan BBM bagi masyarakat kota ini, dan kehabisan stok hanya membuat semuanya terhenti.

"Dari Merauke hingga Boven Digoel dan ke Oksibil sendiri, transportasi pesawat seperti Karavan Dimonim Air, Susi Air, dan Ama digunakan untuk mengirim BBM ke daerah tersebut agar bisnis serta kebutuhan sehari-hari masyarakat dapat terpenuhi."

Namun, dengan masalah stok BBM yang terjadi saat ini, semua aktivitas di kota Oksibil terganggu.

"Harga BBM yang mencapai Rp 100.000 per liter menjadi beban besar bagi masyarakat, terutama bagi tukang ojek dan pemerintah daerah yang sangat bergantung pada bahan bakar tersebut untuk melancarkan kegiatan sehari-hari."

Kesalahan pengelolaan stok BBM oleh Pertamina Oksibil tidak hanya merugikan perekonomian masyarakat, tetapi juga mengganggu kesejahteraan dan kelancaran aktivitas sehari-hari. 

"Oleh karena itu, diharapkan pihak terkait segera mengatasi masalah ini agar masyarakat tidak harus terus menderita akibat kekurangan BBM."

Kesalahan seperti ini tidak boleh terus terjadi di masa depan, dan pertanggungjawaban perlu diterapkan bagi pihak yang bertanggung jawab atas kelangkaan BBM ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun