Mohon tunggu...
Levina Cutez
Levina Cutez Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

International Teachers Collage, Pendidikan Guru Berbasis Internasional

5 Juni 2018   16:03 Diperbarui: 5 Juni 2018   16:21 444
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

International Teachers College (ITC) adalah salah satu program jurusan di Universitas Pelita Harapan (UPH) untuk mempersiapkan para calon guru dengan pendidikan kristiani taraf internasional yang bekerjasama dengan Corban University dari Amerika. Program ini dimulai sejak tahun 2014 dan mengundang banyak mahasiswa internasional dari berbagai negara seperti Nepal, Philipina, Bangladesh, USA dan lainnya.

Program ini dipersiapkan secara khusus untuk memberikan pembekalan dan pembelajaran kepada calon guru dengan standard internasional berbasis imam Kristiani, yang berarti para calon guru yang berkuliah disini memenuhi syarat untuk mengajar di sekolah-sekolah Kristen negara Asia lainnya.

Para dosen yang mengajar juga berasal dari Corban University juga dari Covenant College yang merupakan salah satu universitas teologi ternama di Amerika.

Program belajar di ITC mengadopsi sistem edukasi dari Corban University yang berdasar dengan keyakinan imam Kristiani dalam proses belajarnya. Tidak hanya itu, tersedia juga program beasiswa bagi calon mahasiswa dengan ikatan dinas mengajar di sekolah Kristen yang telah ditentukan.

Kehidupan spiritual di dalam ITC sangatlah kuat, karena calon lulusan ITC diharapkan untuk menjadi buah yang menyebarkan berkat imam Kristiani saat mereka mengajar nanti. Mahasiswa ITC wajib mengkikuti Chapel dan devotion yang diadakan dua kali seminggu. 

Tujuan dari adanya ITC ini adalah untuk mengajar dan melengkapi para calon guru yang berdasarkan dari Teologi Reformed dengan konten dan praktik berstandar internasional, untuk berkontribusi secara efektif bagi lembaga pendidikan di negara-negara lokal mereka, untuk kemuliaan Tuhan dan menyebarkan berkat bagi bangsa-bangsa melalui Injil Yesus Kristus.

Terdapat 2 program jurusan yang disediakan di ITC: B.Ed. in Primary (Elementary) Education Program yaitu program tiga tahun yang dirancang untuk mempersiapkan mahasiswa sebagai guru SD P-5 (Pra-Kindergarten sampai kelas 5 SD) di sekolah-sekolah Kristen di seluruh Asia. B.Ed. in English Education, adalah pogram Pendidikan Bahasa Inggris selama tiga tahun yang dirancang untuk mempersiapkan mahasiswa sebagai guru Bahasa Inggris tingkat dua (kelas 6-12) di sekolah-sekolah Kristen di seluruh Asia.

Seluruh lulusan ITC memperoleh 2 gelar dari UPH dan Universitas Corban (dengan akreditasi Amerika), juga menerima sertifikasi guru melalui Association of Christian Schools International (ACSI).

ITC juga memiliki standar yang tinggi untuk menerima mahasiswanya karena sifatnya yang berstandar international dengan kerjasama dengan Universitas Corban dari Amerika. Salah satu syarat bagai para calon mahasiswa baru adalah mahasiswa harus menganut imam Kristiani juga kemampuan berbahasa Inggris yang baik dengan minimal nilai TOEFL (iBT) = 70, TOEFL (PBT) = 520, IELTS Academic Test score = 6.0, SAT Critical Reading Score = 450, ACT = 19.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun