Mohon tunggu...
Lesterina Purba
Lesterina Purba Mohon Tunggu... Guru - Penulis

Hidup hanya sebentar perbanyaklah kebaikan

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Kalender Usang

10 Januari 2022   20:58 Diperbarui: 10 Januari 2022   21:14 235
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik



Berlalunya waktu mengukir kenangan
Telah tertuang goresan pena
Setiap lembar kalender
Berganti tanggal ada kisah baru

Setiap noda warna-warni melengkapi wajahnya
Setelah setahun dipajang
Tercipta ribuan narasi
Membentuk puisi indah
Bahkan menjadi inspirasi banyak orang

Kalender usang penuh makna
Melewati lika liku  misteri
Yang penuh tanda tanya
Terjawab doa dan harapan

 Kini kalender itu telah usang
Berganti dengan yang baru
Ada harapan baru untuk menjadi lebih baik
Kalender baru memulai cerita lagi
Dan ini harus lebih baik dari sebelumnya

Memiliki matahari yang hidup
Beriring-iringan dengan angin semilir
Menepis keraguan yang merintangi
Semua keinginan untuk kehidupan yang lebih baik di masa mendatang

Erina Purba
Bekasi, 09102022

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun