Mohon tunggu...
Lestari RachmaOktaviani
Lestari RachmaOktaviani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

S1 Pendidikan Kimia Unesa

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Melatih Kerja Sama Peserta Didik dengan Outbound KKN-T Nganjuk 2

25 Desember 2022   09:31 Diperbarui: 25 Desember 2022   10:00 594
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Seluruh peserta didik SDN 1 Ngliman mengikuti serangkaian acara outbound yang diadakan oleh kelompok Nganjuk 2 Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Universitas Negeri Surabaya (Unesa). Kegiatan tersebut diadakan di SDN 1 Ngliman yang terletak di Desa Ngliman, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Nganjuk, Jawa timur pada hari Sabtu (17/12/2022).

KKN-T Unesa merupakan perwujudan dari tri dharma perguruan tinggi yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa belajar di luar kampus untuk terjun langsung ke masyarakat. Dalam hal ini, kelompok Nganjuk 2 yang bertema asistensi mengajar mendapat kesempatan untuk membantu proses pembelajaran di satuan pendidikan yang ada di Desa Ngliman salah satunya di SDN 1 Ngliman.

Salah satu program kerja yang diadakan adalah outbound. Kegiatan ini dilakukan sebagai pembelajaran yang berdampingan dengan lingkungan sekitar sehingga siswa tidak mengalami kejenuhan pasca Penilaian Aakhir Semester (PAS). Keadaan alam Desa Ngliman yang masih asri dan indah karena terletak di Pegunungan Wilis membuat suasana belajar menjadi lebih menyenangkan. Selain itu, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk melatih peserta didik dalam hal kekompakan, kerja sama serta keakraban. Outbound juga bisa dikatakan sebagai acara perpisahan dengan kakak-kakak KKN yang telah membantu mengajar selama kurang lebih empat bulan karena merupakan agenda terakhir kelompok Nganjuk 2 sebelum penutupan.

Kegiatan yang dilakukan dalam serangkaian acara outbound yaitu lomba mewarnai dan makan kerupuk untuk peserta didik kelas 1-3, serta lomba estafet sarung, salur air dalam botol berlubang, salur air dalam baskom dan lomba makan kerupuk untuk kelas 4-6.

Sebelum perlombaan dimulai, terlebih dahulu dilakukan Senam Nganjuk Bangkit yang dipimpin oleh beberapa teman KKN. Setalah itu, dilanjut lomba mewarnai untuk kelas 1-3 di kelas masing masing, sementara kelas 4-6 lomba estafet sarung. Untuk kelas 4-6 dibagi dalam beberapa orang secara acak dari masing-masing kelas. Lomba estafet sarung dilakukan dengan cara peserta didik dalam satu kelompok bergandengan kemudian sarung disalurkan dari orang yang berada di ujung hingga ujung yang lainnya namun gandengan tangan tidak boleh terputus.

Lomba estafet sarung
Lomba estafet sarung

Lomba yang selanjutnya untuk kelas 4-6 adalah salur air dalam baskom dilanjut salur air dalam botol berlubang. Lomba salur air dalam baskom dilakukan dengan cara peserta didik duduk dalam satu baris kemudian anak yang berada di depan menyalurkan air di baskom kepada anak di belakangnya melalui atas kepala. Kelompok yang mengumpulkan air paling banyak ialah pemenangnya.

Lomba salur air dalam baskom
Lomba salur air dalam baskom

Salur air dalam botol berlubang membutuhkan kerjasama untuk menutup lubang pada botol yang berisi air agar tidak mengalir keluar sehingga akan lebih cepat mengumpulkan air.

Lomba salur air dalam botol berlubang
Lomba salur air dalam botol berlubang

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun