"Jono, laki-laki, 29 tahun, adalah seorang manajer di perusahaannya, Jono sudah punya rumah & mobil sendiri, tapi sayang Jono masih jomblo, Jono takut nikah"
Jono ini termasuk dalam generasi milenial. Generasi milenial adalah sebutan bagi orang-orang yang lahir diantara tahun 1980 sampai dengan 2000. Di generasinya, Jono tidak sendiri, masih banyak Jono-jono lain diluar sana. Persamaan dari mereka ini adalah "sama-sama takut nikah".
Menurut hasil survey yang dilakukan oleh Goldman Sach, sebuah perusahaan investasi yang bermarkas di New York sejak tahun 1869, terjadi perubahan rata-rata usia menikah di seluruh dunia. Pada tahun 1970 rata-rata usia menikah adalah 23 tahun, sedangkan di tahun 2010 rata-rata usia menikah adalah 30 tahun.

Pada tahun 1968, kelompok usia 18-31 tahun yang menikah dan tinggal serumah adalah sebanyak 56%, kemudian pada tahun  1981 angka tersebut turun menjadi 43%. Di tahun 2007 turun drastic menjadi 27%, sedangkan di tahun 2012 turun menjadi 23%.

Meskipun demikian, generasi milenial juga masih memikirkan akan memiliki keluarga sendiri suatu hari nanti. Ketika ditanya apakah anda ingin menikah, sebanyak 70% responden menjawab "Ya", sedangkan ketika ditanya apakah anda ingin memiliki anak?, sebanyak 74% responden menjawab "Ya".

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI