Mohon tunggu...
Leon Bhagawanta Cahyono
Leon Bhagawanta Cahyono Mohon Tunggu... Lainnya - Penulis Sepakbola

Penulis olahraga khususnya sepakbola dan badminton

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Pembuktian dan Kelucuan Milan

13 April 2023   15:28 Diperbarui: 13 April 2023   15:34 194
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tanggal 12 April 2023, leg pertama dari laga AC Milan vs Napoli dan Real Madrid vs Chelsea dimainkan masing-masing di San Siro dan Santiago Bernabeu. Laga antar klub Italia dimenangkan oleh AC Milan dan laga lainnya memenangkan Real Madrid.

Pembuktian AC Milan

Sebelum laga dimulai, banyak pihak yang tidak mengunggulkan Milan. Hal ini dikarenakan penampilan AC Milan yang angin-anginan ditambah dengan laga terakhir di mana mereka ditahan imbang 0-0 oleh Empoli. Padahal sebelum laga melawan Empoli, Milan sukses melibas Napoli dengan skor 4-0. Kemenangan ini seolah-olah terlupakan akibat permainan inkonsisten yang disuguhkan oleh Milan.

Milan memainkan formasi 4-2-3-1 dengan kiper 'Magic' Mike Maignan. Di sisi bek, ada Simon Kjaer dan Fikayo Tomori sebagai bek tengah didampingi oleh Davide Calabria dan Theo Hernandez di posisi bek sayap. 2 gelandang di depan bek diisi oleh Rade Krunic dan Sandro Tonali. 3 gelandang berikutnya diisi oleh Ismael Bennacer di tengah berkolaborasi dengan Brahim Diaz dan Rafael Leao di sisi sayap. Penyerang yang menjadi starter adalah Olivier Giroud.

Napoli memainkan formasi 4-3-3. Kipernya adalah Alex Meret, lalu di sektor bek menggunakan 4 bek andalan yaitu Kim Min-jae dan Amir Rramhani di tengah serta Giovanni Di Lorenzo dan Mario Rui di sisi sayap. Sektor tengah diisi oleh diisi oleh Stanislav Lobotka sebagai gelandang bertahan didampingi oleh Piotr Zielinski dan Frank Anguissa. Terakhir di lini depan diisi oleh Kvhicha Kvaratskhelia dan Hirving Lozano di sayap serta memainkan gelandang tengah Eljif Elmas sebagai ujung tombak. Penyerang utama Victor Osimhen masih dalam tahap pemulihan cedera sehingga tidak masuk dalam daftar pemain yang dibawa Napoli.

Napoli tampil lebih agresif dibandingkan Milan. Namun, Milan dengan mengandalkan kecepatan para pemain depannya menggunkana strategi counterattack yang terbukti efektif dalam menjebol gawang Napoli. Gol Milan tercipta di menit ke-40 lewat Ismael Bennacer pasca kombinasi apik dari Rafael Leao, Olivier Giroud, dan Brahim Diaz yang sukses mengecoh para pemain belakang Napoli dan membuat posisi Bennacer kosong untuk melakukan tembakan ke gawang Alex Meret.

Gol tersebut menjadi satu-satunya gol yang terjadi di laga leg pertama ini sekaligus menjadi modal AC Milan saat harus bermain di Stadio Diego Armando Maradona minggu depan. Kemenangan 1-0 ini sekaligus memberikan beban kepada Napoli apalagi hal ini mengartikan bahwa Milan mampu menaklukan Napoli dalam 2 laga beruntun bahkan Napoli tidak dibiarkan sekalipun menembus gawang Milan.

Laga ini juga diwarnai dengan kartu merah yang diterima oleh pemain tengah Napoli, Frank Anguissa. Pemain bernomor punggung 99 ini diganjar kartu kuning kedua setelah mengangkat kaki cukup tinggi dan mengenai Theo Hernandez yang tengah mengejar bola. Hal ini membuat Napoli harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke 74.

Pahlawan Milan

Kemenangan Milan kali ini perlu dikreditkan pada beberapa pemain. Nama pertama adalah Mike Maignan. Kiper berkebangsaan Prancis ini sukses menjadi kunci pertahanan Milan di mana Napoli kesulitan untuk menembus jala kawalan Maignan. Maignan sendiri sukses melakukan beberapa penyelamatan krusial. Bahkan, permainan ciamik dari Mike Maignan pun membuat SofaScore (salah satu website statistik sepakbola) menempatkan Mike Maignan sebagai Man of the Match.

Nama kedua adalah Man of the Match official dari UEFA yaitu Brahim Diaz. Pergerakan Diaz terbukti efektif dalam membuka jalur serangan Milan. Kolaborasi apiknya dengan Giroud, Leao, dan Bennacer memungkinkan ke-4 pemain ini untuk saling mengisi kekosongan di lini depan Milan. Brahim Diaz juga menjadi pencetak assist dalam gol yang diciptakan oleh Bennacer setelah mengacak-acak pertahanan Napoli lewat skema serangan balik cepat.

Nama ketiga adalah Rafael Leao. Seperti biasa, Leao mampu mengacaukan pertahanan Napoli dan membuat para bek tengah bekerja keras apalagi setelah Giovanni Di Lorenzo sebagai bek kanan seringkali kehilangan Rafael Leao yang membuat para bek tengah harus turut waspada dengan pergerakan pemain asal Portugal ini.

Jika Milan mampu mempertahankan rapatnya barisan pertahanan ditambah dengan skema serangan balik yang sebaik di leg pertama bukan tidak mungkin Milan mampu mengejutkan banyak pihak dengan lolos ke babak semifinal Liga Champions. Namun, siapapun yang lolos ke babak semifinal tentu akan jadi momen bersejarah tersendiri karena kedua tim sudah lama tidak menembus babak semifinal Liga Champions. Bagi Milan, semifinal akan jadi torehan terbaik setelah juara pada musim 2006/07 sedangkan bagi Napoli semifinal Liga Champions akan menjadi capaian tertinggi mereka dalam keikutsertaannya di kompetisi tertinggi antar klub Eropa.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun