Indari Mastuti, founder Indscript Creative menyampaikan bahwa, ada 7 hal yang harus dilakukan oleh Anda untuk tumbuh jadi perempuan yang selalu bahagia. Meski Anda tulang punggung keluarga.Â
"Apapun alasannya, Anda harus bahagia," kata Indari Mastuti.
Inilah 7 hal yang harus dilakukan oleh Anda untuk tumbuh jadi perempuan yang selalu bahagia. Meski Anda tulang punggung keluarga, ala Indari Mastuti.
Pertama: IKHLAS TANPA BATAS
Indari Mastuti mengatakan bahwa, sabar itu tidak terbatas, ikhlas itu tanpa batas.
Kita akan merasa mudah melakukan sesuatu yang berat, karena rasa keikhlasan.
Suami yang tidak bisa mencukupi kebutuhan keluarga, bukan berarti dia lepas dari tanggung jawab, bisa jadi karena keterbatasan yang dia miliki.
Goncangan yang ada dalam keluarga, mengharuskan seorang perempuan mengambil kendali dalam keluarga, bisa jadi itu semua sudah menjadi jalan hidup yang harus dilalui.
Ikhlaslah!
"Ikhlas akan menguatkan diriI, ikhlas akan membuka rezeki"- Indari Mastuti.
Mengeluh atau meratapi kehidupan tidak akan memberikan perubahan dalam hidup Anda dalam satu kedipan.
Untuk mencapai kesuksesan, Anda tetap harus BERPROSES dan BERJUANG!
Kedua: YAKINLAH KITA MAMPU MELALUINYA
Indari Mastuti selalu memberikan semangat kepada para perempuan untuk menghebat bersama.
Jangan terlalu banyak keraguan
Jangan terlalu pesimis
Jangan terlalu banyak menangis
Jangan terlalu banyak menyesali hidup
"JALANKAN saja kehidupan yang sekarang kita dapatkan, dengan terus menatap masa depan secara OPTIMIS, Allah akan membuka pintu-pintu KEMUDAHAN" - Indari Mastuti.
Indari Mastuti mengatakan bahwa, terlalu banyak penyesalan dalam hidup akan membuat perempuan menjadi lemah.
Padahal apa yang terjadi, ya sudah terjadi, tinggal kita jalani.
Tanamkan rasa optimis dalam hati kita. Yakin kita bisa melalui semuanya dengan baik.
Bersihkan niat
Bulatkan tekad
"Jalankan kehidupan tanpa keluhan, karena keluhan hanya melemahkan," kata Indari Mastuti.
Ketiga: Punya TARGET yang JELAS
Hidup menjadi rapuh karena tidak memiliki target yang jelas.
Hidup menjadi lemah karena tidak memiliki harapan.
Hanya menjalani kehidupan ini seperti air mengalir, juga tidak akan membuat hidup Anda berubah.
"Harus memiliki langkah dengan target pencapaian yang jelas," kata Indari Mastuti.
Mau mencapai apa?
Mau memperbaiki yang mana?
Mau melakukan apa?
Jelas!
Indari Mastuti juga mengatakan bahwa, jangan menunggu sesuatu yang belum pasti, tapi kita harus berjuang untuk menjemput kepastian itu.
"Tidak menunggu sesuatu yang belum pasti, tapi menjemput kepastian," kata Indari Mastuti.
Indari Mastuti menyayangkan, perempuan banyak berjibaku dengan perasaan semata, sehingga kurang menggunakan akalnya yang hebat.
Akhirnya, terus merasa tersungkur!
Padahal, semua manusia diilhami dengan segala macam kelebihan yang patut untuk disyukuri dan dijadikan sebagai sarana perbaikan hidup.
"Semua manusia punya kelebihan yang patut disyukuri untuk kemudian menjadi SARANA PERBAIKAN HIDUP!" - Indari Mastuti.
Indari Mastuti kembali mengingatkan untuk mencatat target kita dengan jelas.
"Catatlah target Anda dengan jelas!" tegas Indari Mastuti.
Keempat: ANTUSIAS untuk SELALU MENIMBA ILMU
Ilmu adalah hal yang paling penting untuk mencapai kebahagiaan dalam hidup.
Hidup tanpa ilmu akan membuat seseorang menjadi goyah dan tidak punya pegangan untuk hidup.
Indari Mastuti pun juga masih terus bergerak mengedukasi para perempuan, akan pentingnya ilmu.
"Heeeem, bagian ini saya masih dalam taraf proses edukasi di kalangan perempuan," kata Indari Mastuti.
Indari Mastuti masih mendapati banyak sekali masalah di kalangan perempuan, tapi antusias mereka untuk menimba ilmu masih sangat kecil.
Semua karena banyaknya alasan yang dikemukakan oleh para perempuan.
Sibuk dengan anak
Lelah dengan aktivitas
Gelisah karena masalah
Lemah karena cobaan
"STOP beralasan untuk MENIMBA ILMU! Tanpa ILMU hidup Anda tidak akan berubah!" - Indari Mastuti.
Indari Mastuti menceritakan sedikit perjuangannya, mengedukasi para perempuan untuk menambah ilmu.
Indari Mastuti membuat kelas GRATISANÂ
Indari Mastuti membuat kelas BERBAYAR
Indari Mastuti membuat kelas MAHAL
Indari Mastuti membuat WORKBOOK
Indari Mastuti membuat VIDEO
Dari semua metode yang Indari Mastuti buat, untuk memfasilitasi para perempuan membekali diri dengan ilmu.
"Ada sejuta alasan untuk tidak melakukan, tetapi Ada SATU ALASAN untuk tetap melakukan: PERBAIKAN HIDUP!" - Indari Mastuti.
Kemandirian yang ingin terus Indari Mastuti upayakan pada semua perempuan dan Ibu Rumah Tangga khususnya sebab mereka tidak bisa bergantung kepada siapapun, selain pada kakinya sendiri.
Ilmu akan membuat siapapun bertumbuh lebih baik. Dan semoga Indari Mastuti dan Indscript Creative menjadi salah satu sarana belajar para perempuan Indonesia.
"Perempuan, stop menangis! Ayo jalankan hidup dengan semakin bertambah ilmu!" kata Indari Mastuti dengan penuh semangat.
Kelima: Jadikan Diri Anda MAGNET POSITIF
Tidak peduli betapa sulit hidup yang Anda jalani saat ini
Tidak peduli betapa sakit perasaan yang Anda alami saat ini
Tidak peduli betapa berat langkah yang harus Anda tempuh saat ini
Anda harus menjadi "Magnet Positif" yang akan menarik orang positif di sekeliling Anda
Ketika Anda mulai berpikir positif tentang diri Anda, maka akan hadir teman-teman positif di lingkaran Anda, meski mungkin masalah mereka lebih berat dari Anda.
Mereka akan mengajarkan kekuatan, ketabahan dan harga diri bagi kita yang rasanya ingin tersungkur pada keadaan
Anda HEBAT!
Anda KUAT!
Anda POSITIF!
Anda BERANI!
Anda OPTIMIS!
Aura itu yang akan tertangkap oleh orang di sekeliling Anda dan pada saat itulah Anda akan menghebat, menguat, Positive woman, pemberani, dan optimis!
Dan ketika itu terjadi, masalah seberat apapun memudar tanpa Anda sadari dan solusi mendekat tanpa Anda bayangkan asalnya.
Keenam: YAKIN BAHWA APA YANG ANDA LAKUKAN AKAN KEMBALI PADA DIRI ANDA SENDIRI
Indari Mastuti mengatakan, saat Anda menjadi perempuan yang berubah dari tulang rusuk ke tulang punggung, pada saat itu Anda harus yakin, apapun yang Anda lakukan bukan semata-mata untuk orang lain "termasuk suami", tapi untuk diri Anda sendiri.
Anda sedang belajar untuk menjadi KUAT
Anda sedang investasi untuk jadi HEBAT
Anda sedang memupuk KUALITAS DIRI
Anda sedang mengubah diri menjadi perempuan MANDIRI
Pada saat Anda memiliki keyakinan, maka pada saat itu, sudah tidak ada tangisan hadir di pelupuk mata Anda. Tidak ada penyesalan berlebihan yang membuat diri Anda merana. Anda akan menikmati perjuangan sebagai lompatan baru ke kehidupan baru yang lebih baik.
Ketujuh: Allah Selalu MEMBERI CINTA
Indari Mastuti selalu memberikan dukungan kepada para perempuan untuk bangkit dan tidak terpuruk dalam segala permasalahan kehidupan.
Masalah tidak selalu sebuah ujian
Masalah tidak selalu menjadi cobaan
Masalah bisa jadi teguran
Masalah mungkin buah dari kesalahan
Tetapi apapun itu, percayalah selalu ada makna dari semua persoalan hidup kita, sebab Allah selalu memberi cinta pada umatNya.
"Temukan makna itu dalam hidup kita!" kata Indari Mastuti.
Belajarlah dari setiap masalah yang ada
Tafakur pada setiap persoalan
InsyaAllah, meski kita seharusnya jadi tulang rusuk namun akhirnya harus jadi tulang punggung, maka kita adalah tulang punggung yang tetap bahagia!
Ini adalah sebuah pembelajaran, bahwa untuk  sukses kita harus berkorban!Â
Ini juga pernah terjadi saat Indari Mastuti tengah bangkrut.
Indari Mastuti terus berjuang untuk bangkit.
Indari Mastuti menghargai ilmu, sehingga siap dan semangat melakukan action.
Indari Mastuti menghargai waktu sehingga Ia terus antusias menorehkan prestasi di setiap saat.
"Bayangkan jika semua hal bisa saya dapatkan dengan mudah? Saya tidak akan sekuat ini!" kata Indari Mastuti,
Selamat bertumbuh wahai perempuan Indonesia, kita saling menguatkan bersama-sama.
Hapus air mata dan tetaplah bahagia, meski saat ini Anda menjadi tulang punggung keluarga
.
Keikhlasan meringankan langkah!
Demikianlah, 7 cara menjadi perempuan bahagia, walau Anda tulang punggung keluarga ala Indari Mastuti.
Bersama 15 tahun Indscript Creative, jadilah perempuan bahagia, bersama Indari Mastuti, kita saling memberikan semangat dan saling menguatkan.
Indscript Creative, Sahabatmu Mewujudkan Mimpi.***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H