Mohon tunggu...
Leni Nurindah
Leni Nurindah Mohon Tunggu... Guru - Guru-IRT-Penulis-Pebisnis Online

Menjadi cerdas dan berkarakter adalah tujuan utama sebuah pendidikan.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Indari Mastuti, Inspirasi Wanita Masa Kini

5 Juli 2022   14:35 Diperbarui: 5 Juli 2022   21:50 237
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Di masa pandemi merupakan ujian berat bagi segala lini kehidupan, terutama perekonomian masyarakat.
Indari Mastuti tetap optimis saat pandemi melanda, usahanya akan tetap bertahan. Rasa optimisnya berbuah manis. Usahanya yang dijalankannya berkembang pesat.


Indari Mastuti mengatakan bahwa, untuk tetap eksis di masa pandemi adalah dengan menanamkan lima budaya kerja di Indscript Creative, yaitu kreatif, inovatif, inisiatif, pembelajar dan komunikatif.


1. Kreatif
Indari Mastuti adalah perempuan yang sangat kreatif. Ia mampu membaca peluang yang ada. Seperti awal tahun 2021 di saat masa pandemi, masyarakat harus berhemat. Indscript Creative mengedukasi budaya menabung dengan memasarkan produk celengan target.
 
2. Inovatif
Indari Mastuti selalu memunculkan sesuatu yang baru (inovasi) terhadap produk dan jasa yang ditawarkan oleh Indscript Creative. Setiap hari selalu ada inovasi baru yang diciptakan di Indscript Creative. Mulai dari materi training yang selalu upgrade, metode penyampaian materi, hingga media sosial dan platform digital yang digunakan.
 
3. Inisiatif
Indari Mastuti selalu inisiatif dalam melakukan perubahan, inisiatif dalam melakukan pembinaan kepada tim dan reseller. Pendekatan yang kekeluargaan memberikan sentuhan tersendiri, sehingga tim rela bekerja secara maksimal untuk mencapai target.
 
4. Pembelajar
Indari Mastuti adalah seorang pembelajar sejati. Terbukti, ia mampu bangkit dari kebangkrutan yang pernah dialami. Indari Mastuti terus menggembleng pasukannya. Setiap kali, belajar ilmu baru, Indari Mastuti akan menularkannya pada tim Indscript dan pasukan reseller-nya. Menjadi tim Indscript Creative harus siap belajar apapun dan kapanpun.


5. Komunikatif
Komunikasi adalah salah satu kunci keberhasilan dalam menjalankan bisnis. Indari Mastuti selalu intens menjalin komunikasi dengan tim, pasukan reseller, dan pelanggan. Bahkan, Indari Mastuti juga membina komunikasi terhadap klien yang komplain dan mengubahnya menjadi closing-an.
 
Terbukti, dengan 5 budaya kerja yang dilakukan oleh Indari Mastuti, bisa membuat Indscript Creative tetap eksis di masa pandemi. ***

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun