Mohon tunggu...
Leni Cahya Pertiwi
Leni Cahya Pertiwi Mohon Tunggu... Guru - Guru, Penulis Buku Happy Mama

Berharap dengan menulis bisa memberikan manfaat bagi orang lain.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Tips Berkebun Cantik, Sehat, dan Nyaman

26 Juni 2021   21:52 Diperbarui: 26 Juni 2021   22:06 308
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Untuk pilihan jenis sarung tangan yang biasa digunakan dalam berkebun ada dua, yaitu sarung tangan karet dan sarung tangan kain. Masing-masing ada kelebihan dan kekurangannya. Untuk sarung tangan karet mungkin Emak-Emak agak kurang nyaman mengenakannya dibandingkan dengan sarung tangan kain. Tapi perlindungan yang diberikannya tentu lebih baik. Pilihlah yang paling aman dan nyaman bagi Emak.

7. Kenakan Sepatu Bot

Setelah perlindungan wajah dan tangan, terakhir kita ke bagian paling bawah, kaki.  Wilayah kaki tak kalah penting untuk diperhatikan keamanan, kenyamanan dan keselamatannya. Kaki adalah bagian tubuh yang posisinya paling dekat dengan tanah. Seperti kita ketahui, kebun merupakan area yang dipenuhi oleh tanaman dan juga rerumputan. Dimana ada tanaman, biasanya serangga atau binatang lainnya akan ikut hadir. Tak jarang kodok dan ularpun sering  kita temukan di kebun.

Kodok meski tidak berbahaya tetapi cukup menjijikkan bagi sebagian orang. Sedangkan ular, meski sebagian mereka tidak beracun, namun  tetap membahayakan. Dengan mengenakan sepatu, insya Allah kita terhindar dari serangan ular dan binatang lainnya.

Untuk yang tidak terbiasa menggunakan sepatu bot, mungkin bisa mengenakan jenis sepatu yang lebih ringan. Ada banyak jenis sepatu karet yang dijual untuk berkebun dengan harga yang relatif murah. Selain menjaga kaki dari gangguan binatang, mengenakan sepatu juga berfungsi melindungi kaki dari tanah yang bisa merusak kuku. Jangan lupa kenakan kaus kaki untuk perlindungan yang lebih baik.

8. Kenakan pakaian yang praktis dan longgar

Untuk kenyamanan selama berkebun, hal terakhir yang harus dilakukan adalah mengenakan pakaian yang praktis dan tidak mengganggu gerakan. Jika Emak-Emak biasanya di rumah dasteran, ganti dasternya dengan kaos oblong longgar lengan panjang dan kenakan training atau celana lainnya yang longgar dan nyaman. Dengan mengenakan pakaian yang nyaman, kegiatan berkebun menjadi tidak terganggu.

Selain itu mengenakan celana panjang/training juga mencegah serangga seperti nyamuk menggigit area betis dan paha. Praktis dan aman.

9. Gunakan kursi kecil

Untuk yang kegiatan berkebunnya banyak melakukan aktifitas jongkok, seperti mencabuti rumput dan mengganti pot tanaman, gunakan kursi kecil yang rendah sebagai tempat duduk. Jongkok terlalu lama bisa menyebabkan nyeri atau pegal pada lutut dan betis. Pada kebanyakan orang, berdiri setelah jongkok yang terlalu lama membuat mata berkunang-kunang. Jongkok yang terlalu lama ini juga tentu tidak disarankan bagi yang menderita penyakit yang berhubungan dengan persendian.

Demikianlah tips berkebun cantik dan nyaman bagi Emak-Emak. Semoga bermanfaat dan jika telah mempraktekkan tipsnya, jangan lupa difoto. Bagikan fotonya di kolom komen ya. Terima kasih. Selamat berkebun dan menikmati liburan di rumah saja.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun