Dengan demikian, makna bulan Ramadhan bagi umat Islam sangatlah penting karena selain sebagai kewajiban, juga menjadi momen untuk meningkatkan ibadah dan meraih berkah serta ampunan dari Allah SWT. Semoga dari awal hingga akhir Ramadhan kita bisa menjalaninya dengan baik. Dan pasca bulan Ramadhan, akan tetap dan  terus menjaga istiqomah dan semakin tawadhu kepada Allah SWT. inilah makna yang sebenarnya dari bulan Ramadhan. Penggemblengan diri selama dalam kawah candradimuka bulan Ramadhan,  akan menuai hasil dari keberhasilannya setelah keluar dari bulan Ramadhan.
Maka dari itu, andaikan bulan Ramadhan ini adalah bulan Ramadhan terakhir yang ditemui, tidak menjadi sia - sia. Dan jika diberi kesempatan bertemu kembali dengan bulan Ramadhan berikutnya, setidaknya bulan Ramadhan sekarang menjadi kaca benggalanya. Berusahalah yang terbaik, hanya Demi Allah Subhanahu Wa Ta'ala.
Semoga Allah meridhoinya. Aamiin Yaa Robbal 'alamin.
Wassalamualaikum Warahmatullahi WabarakatuhÂ
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H