Kemarin publik figur yang biasa dipanggil madam ini posting foto yang terdapat foto Jerinx yang akhirnya bebas dari penjara dengan status bebas bersyarat ini. Kita yang udah lama enggak ngikutin kasusnya kan jadi terheran-heran, dan merasa haru. Aku bukan membenarkan perlakuan Jerinx kemarin ya, tapi aku terharu karena mengikuti seberapa kuatnya mbak Nora ini dengan terpaan dan cacian selama suaminya dipenjara.
Bayangkan ya, ini tapi yang aku bayangkan sendiri sih ya. Misal suami kita dipenjara kan udah bikin mental kita hancur kemana-mana, kalo ini kejadian di aku sih ya pasti cercaan bakalan datang dari keluarga yang mempertanyakan. "Suami apa itu kok kriminal, bla-bla-bla, kamu makan duit haram, kriminal." Wah bakalan macem-macem deh, itu masih dari keluarga atau mungkin tetangga doang kali ya.
Tapi kalo mbak Nora ini kan lebih deep lagi terpaannya, datang dari netizen yang enggak dikenal. Boro-boro ngasih support, netizen kan doyannya cuma judgemental perlakuan orang aja.
Yang aku tahu sih ya, karena follow madam aja. Dia itu sampai dapat makian karena kelakuan suaminya, trus terima endorse bikini dibilang jadi lont*. Endorse ini itu dibilang butuh duit, ya menurut yu aja netijen, enggak ada suami ya gimana caranya dapat uang buat makan. Sampai-sampai dapat ancaman, hingga pelecehan seksual yang bener-bener enggak ngotak.
Ya aku tahu sih ya, perawakan mbak Nora ini memang perfect banget buat sebagian cowok, perfect blasteran. Mbak Nora ini menurut aku adalah perwujudan Anne Hathaway tapi dengan perpaduan body yang lebih sempurna, kalo kata jokes bapakku badan gitar spanyol, halah. Tapi bukan berarti kesempurnaan itu kalian jadikan fantasi, trus berharap dia mau diapain aja gitu. Haduh-haduh netizen, kamu beli kuota aja nunggu yang paket malam.
Yang perlu kita jadikan pemahaman juga. Bagaimana mbak Nora ini bisa sesetia itu menunggu suaminya walaupun dipenjara, mungkin beberapa kali ia pernah mengucap tidak sanggup juga, tapi ya pada akhirnya ia mampu bertahan menunggu dan bisa menuntun Jerinx untuk tidak melakukan lagi demi sang istri.
"Saya mau fokus ke istri, membahagiakan istri, sudah hampir 2 tahun nggak bahagiain dia. Jadi utang banyak sama istri, mau fokus membuat untuk bikin keturunan juga. Karena usia sudah hampir 45, orang tua juga sudah sepuh, minta cucu sama beliau. Terus medsos akan saya gunakan untuk pekerjaan saja. Jadi nggak akan ada lagi polemik yang berujung seperti ini," kata Jerinx sebelum sidang pada Januari lalu.
Seorang Bli Jerinx yang terkenal sangar bahkan bisa ditakluk sama madam Nora ini, ya atuh lah Bli kamu udah mendapatkan istri sesempurna ini, jangan pernah luput untuk membahagiakan apalagi sampai menyakiti. Bayangkan selama 2 tahun madam menanggung sendiri cercaan dan terpaan, kita juga enggak tahu seberapa drop mentalnya menghadapinya sendiri. Bli sudah saatnya membentengi madam Nora, Bli.
Aku sebagai wanita benar-benar terinspirasi dengan cara bertahan madam ini, dan sebagai wanita juga kan pasti kita mengharap dilindungi penuh oleh suami kita sebagai bagian dari keluarga yang utuh, kan tujuan menikah ya untuk bahagia ya bukan malah jadi sengsara. Mengharapkan sebuah perjalanan hidup yang semakin berwarna, bukan malah menjadi monokrom.
Madam Nora adalah contoh bagaimana wanita yang mampu mendukung suami dalam kondisi apapun. Semangat terus Madam...
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H