Mohon tunggu...
Bahasa

Pentingnya Menanamkan Nilai Bahasa Indonesia bagi Generasi Milenial

27 Desember 2018   05:45 Diperbarui: 27 Desember 2018   06:24 562
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sumber : muraeni.com

Setiap negara di dunia memiliki bahasa nasionalnya sendiri, begitu pun dengan Indonesia. Indonesia pada dasarnya tercatat sebagai bangsa yang memploklamirkan kemerdekaannya dari penjajahan dengan menggunakan bahasa nasionalnya sendiri, tidak menggunakan bahasa bangsa yang menjajahnya. Artinya, bahasa Indonesia memiliki nilai dan kedudukan yang sangat sakral bagi bangsa Indonesia.

Seiring dengan kemajuan komunikasi, dapat diperkirakan hampir tak ada bahasa daerah yang luput dari pengaruh bahasa Indonesia. Namun, sebaliknya pula bahasa Indonesia telah dipengaruhi atau diperkaya oleh bahasa-bahasa daerah selain bahasa asing atau bahasa kebarat-baratan. Sumbangan bahasa daerah ataupun bahasa asing demikian besar sehingga dalam pertumbuhan dan perkembangannya dari bahasa Melayu, bahasa Indonesia akan memiliki karakter tersendiri.

Penggunaan bahasa Indonesia kini sudah melenceng jauh dari EYD (Ejaan Yang Disempurnakan) dan kaidah-kaidah kebahasaan, dengan kondisi seperti ini secara tidak langsung dapat menurunkan rasa nasionalisme khususnya generasi muda, generasi emas penerus bangsa yang diharapkan mampu mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia, sebagai anak muda yang sadar akan pentingnya bahasa Indonesia tentu merasa prihatin dengan kondisi yang ada saat ini. Jika hal itu dibiarkan begitu saja, maka bahasa Indonesia lama kelamaan akan punah dan terasingkan di negerinya sendiri.

Kita sebagai bangsa Indonesia, sudah sepatutnya dengan bangga menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, bukan dengan gaya bicara yang kebarat-baratan agar dianggap keren atau gaul. Bahasa tersebut sudah jelas-jelas berbeda dengan tatakrama dan aturan moral dari budaya kita yaitu  bangsa Indonesia.

Bahasa Indonesia perlu mendapat perhatian khusus dalam hal pelestariannya. Jika tidak, dikhawatirkan masyarakat Indonesia semakin terbawa arus westernisasi atau budaya kebarat-baratan. Oleh karena itu, sebagai generasi muda bangsa Indonesia, kita bertugas untuk melestarikan dan menjaga penggunaan bahasa Indonesia, dengan cara menggunakannya dalam percakapan sehari-hari. 

Purwakarta, 27 Desember 2018

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun