Stigma Gasly bukanlah pembalap besar untuk momen yang besar akan selalu menjadi label yang menempel sampat saat ini. Memori Red Bull 2019 selalu menghantui Gasly kemanapun sebelum ia bisa tampil cemerlang bersama Tim Alpine.
3. Melanjutkan #ELPLAN
Pada musim 2022, Alpine mengalami kemajuan amat pesat. Setelah musim lalu mengantongi 1 kemenangan dan 1 podium, musim ini Alpine ber-progress menjadi tim yang konsisten menjadi best of the rest. Kemajuan dalam 2 musim terkahir tidak kurang adalah andil dari Fernando Alonso dan #ELPLAN Alpine untuk kembali menjadi yang terbaik
Setelah kepindahan Alonso, Gasly dituntut untuk cepat beradaptasi dan melanjutkan timeline Alpine untuk menjadi juara dunia. Tampil baik saja tidak cukup untuk Alpine, Gasly (dan juga Ocon tentunya) harus tampil luar biasa untuk mewujudkan visi besar Alpine, yaitu "Pembalap Perancis Juara Dunia Dengan Mobil Perancis"
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H