Kemampuan seperti kreativitas, berpikir kritis, berbicara di depan umum, dan kepemimpinan seringkali tidak mendapatkan perhatian yang cukup. Kurikulum di beberapa sekolah juga belum selalu beradaptasi dengan kebutuhan dunia nyata. Meskipun pelajar mempelajari berbagai mata pelajaran seperti Matematika, Kimia, Fisika, Biologi, Sejarah, Ekonomi, dan Bahasa Inggris, dunia profesional membutuhkan lebih dari sekadar pengetahuan akademis.
Melansir dari Kompas.com, Didi Sukyadi mengatakan juga bahwa pendidikan formal bukan hanya mewarisi ilmu pengetahuan namun juga values atau nilai-nilai dan kebangsaan yang tidak bisa diajarkan oleh teknologi semacam google atau AI. Meskipun banyak orang yang menganggap bahwa pendidikan di Indonesia memang belum sempurna tapi bukan berarti sekolah tidak lagi penting dan harus ditutup.Â
Sementara itu, pengamat pendidikan bernama Ina Liem menjawab pernyataan dari video tersebut, ia mengatakan bahwa pemilik video tersebut kemungkinan pernah mendapat hal negatif yang tidak menyenangkan di universitas. (Nada Hanifah, 2023)
Namun, penting untuk diingat bahwa pendidikan tetap memiliki nilai dan manfaat yang signifikan. Meskipun biayanya tinggi, pendidikan adalah investasi jangka panjang. Melalui pendidikan, kita memperoleh pengetahuan, keterampilan, dan relasi yang dapat membantu kita mewujudkan impian dan mencapai kesuksesan di berbagai bidang. Pendidikan tidak hanya terbatas pada mata pelajaran umum, tetapi juga mencakup pengembangan keterampilan dasar.
 Kemampuan seperti kerjasama dalam tim, berpikir kritis, kreativitas, dan berbicara di depan umum dapat diasah melalui tugas kelompok, presentasi, dan diskusi selama proses pembelajaran. Selain itu, pendidikan juga memperluas wawasan kita tentang aspek sosial dan budaya, serta membantu mengembangkan empati.
Meskipun ada beberapa kritik terhadap sistem pendidikan, kita sebagai generasi muda memiliki tanggung jawab untuk berkontribusi dalam meningkatkan sistem dan regulasi pendidikan. Menghargai makna dan manfaat pendidikan adalah langkah awal yang penting untuk memastikan bahwa kita memanfaatkannya sebaik mungkin, baik untuk diri sendiri maupun bagi kemajuan bangsa. Kita harus bersemangat untuk terus berkontribusi dan berinovasi dalam dunia pendidikan
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI