Mohon tunggu...
Latifah
Latifah Mohon Tunggu... Dosen - dosen

Pendidikan bahasa Inggris

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Praksis Literasi Finansial dalam Pembelajaran Berbicara Inggris dengan Teks Transaksional di Musala Nurul Ashri

13 November 2024   11:45 Diperbarui: 13 November 2024   11:47 14
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Usia dini adalah masa yang sangat efektif untuk mengenalkan berbagai macam nilai-nilai kehidupan yang positif. Dengan mengenalkan nilai-nilai tersebut, maka diharapkan anak-anak dapat menanamkan dan mengamalkannya dalam dalam kehidupan sehari-hari. 

Lebih jauh lagi, dengan berbekal nilai kehidupan yang baik, seorang anak akan dapat menata kehidupannya dimasa depan dengan penuh keyakinan karena memiliki kemandirian yang tinggi. 

Salah satu pemahaman yang perlu diajarkan sejak dini adalah literasi finansial. Literasi finansial adalah kecakapan dalam mengelola pendapatan untuk disimpan (ditabung atau diinvestasikan), dibelanjakan dengan bijaksana, dan dibagi kepada orang lain yang membutuhkan (Dewayani, Budihardjo, Natakusuma, 2020, hal.3)

Dengan berlatar belakang urgensi literasi finansial sejak dini, maka dosen dan mahasiswa prodi sastra Inggris Universitas Pamulang, bekerjasama dengan Musala Nurul Ashri, mengadakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat dengan topik literasi finansial. Tema kegiatan PkM tersebut dijadikan topik untuk melatih keterampilan berbicara bahasa Inggris dengan teks transaksional. 

Media yang digunakan untuk memberikan pehaman literasi keuangan adalah cerita bergambar dengan tema yang sesuai. Setelah membaca cerita bergambar dan memahami nilai-nilai literasi finansial, peserta diminta untuk melatih kecakapan berbicara bahasa Inggrisnya dengan teks transaksional yang sudah disiapkan bersama dengan kelompoknya yang beranggotakan dua orang.

Melalui pemaparan materi literasi finansial,  kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini berhasil menyampaikan nilai-nilai literasi finansial seperti mengenali ragam jenis uang, mengetahui kegunaan uang dalam kehidupan sehari-hari, memahami pentingnya menyisakan uang untuk disimpan, dan memiliki kesadaran menyisihkan uang untuk orang yang lebih membutuhkan. 

Selain itu, kegiatan dan pelatihan berbicara bahasa Inggris dengan teks transaksional, memberikan pengetahuan tentang kosa kata dan struktur kalimat yang dapat digunakan ketika berdialog dengan tema membelanjakan uang. Kegiatan PkM di Musala Nurul Ashri yang berlokasi di Pondok Petir, Depok ini ditutup dengan sesi pembuatan celengan dengan bahan dasar botol bekas air mineral untuk melatih keterampilan dan memberikan pembelajaran yang sifatnya fun learning untuk para peserta.

Dewayani, Budihardjo, Natakusuma. (2020). Menumbuhkan kecakapan literasi keuangan pada anak usia dini panduan bagi guru, pendamping, dan orang tua. Otoritas Jasa Keuangan. https://sikapiuangmu.ojk.go.id/FrontEnd/CMS/Download/506

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun