Kegiatan ini disesuaikan dengan capaian tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs) desa ke-9 yakni Membangun infrastruktur yang tangguh, mendukung industrialisasi yang inklusif dan berkelanjutan dan membantu perkembangan inovasi dan disesuaikan untuk mendukung 6 Pilar Desa Cerdas.
Kegiatan ini disambut baik dan antusias oleh peserta yang terlihat dari cara memperhatikan pelatihan, demonstrasi, bertanya tentang alat dan ketertarikan untuk melakukan demonstrasi penggunaan tempat sampah secara langsung.Â
Selain itu, dari pihak Pemerintah Desa menyambut baik penyerahan alat tempat sampah pintar kepada pihak desa dan berharap keberlanjutan pembuatan alat tempat sampah pintar dapat ditiru, dibuat bahkan dikembangkan oleh warga desa sebagai inovasi teknologi di Desa Kebonbimo. Pemerintah Desa juga akan menyebarluaskan dan memperkenalkan sendiri alat tempat sampah pintar kepada warga desa dan pihak Pemerintah Kecamatan.
Penulis :Latiefa Achsani Yusfira Sulaiman, Sekolah Vokasi/Teknik Listrik Industri, 40040619683048, KKN Tim 2 Universitas Diponegoro Tahun 2021/2022
Editor  : Dr. Ana Silviana, S. H., M. Hum
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H