Boyolali (20/07/2023) -- Menguasai bahasa asing merupakan suatu hal penting karena dengan menguasai bahasa asing akan mempermudah seseorang untuk memperluas pengetahuan dan siap menghadapi era modern. Bahasa Inggris adalah salah satu bahasa asing yang familiar digunakan sekaligus menjadi bahasa internasional. Usia anak-anak adalah usia yang tepat untuk mengajarkan bahasa Inggris karena pada usia tersebut anak-anak akan lebih mudah mengingat apa yang diajarkan kepada mereka. Salah satu aspek yang relevan untuk diperkenalkan kepada anak-anak khususnya di SD adalah kosakata (vocabulary).
Berdasarkan kondisi siswa di MI Muhammadiyah Desa Sempulur, siswa mengalami kesulitan ketika belajar bahasa Inggris terutama untuk mengingat kosakata bahasa Inggris yang diajarkan oleh guru kepada mereka sehingga perbendaharaan kata yang dimiliki siswa sulit mengalami peningkatan. Oleh karena itu, mahasiswa KKN Tim II Undip memberikan suatu inovasi belajar yang memudahkan siswa dalam belajar bahasa Inggris. Inovasi yang dimaksud adalah penggunaan lagu sebagai media belajar tambahan siswa. Media lagu dapat mempermudah siswa dalam mengingat kosakata bahasa Inggris.
Pada tanggal 20 Juli 2023, mahasiswa dari KKN Tim II Undip telah melaksanakan praktik belajar vocabulary bahasa Inggris dengan media lagu kepada anak kelas 4 dan 5 MI Muhammadiyah Desa Sempulur. Kegiatan yang dilaksanakan di MI Muhammadiyah ini berisi praktik bahasa Inggris dengan metode menonton video vocabulary bahasa Inggris dan siswa diberikan lembaran kertas yang berisi gambar serta kata-kata rumpang untuk diisi. Selain itu, mahasiswa dan siswa juga melakukan praktik menulis, membaca, dan berbicara kosakata bahasa Inggris yang sudah diajarkan.
Pelaksanaan program ini berjalan lancar dan disambut dengan antusiasme siswa MI Muhammadiyah selama mengikuti kegiatan. Melalui kegiatan praktik belajar vocabulary bahasa Inggris yang diberikan oleh mahasiswa KKN Tim II Undip diharapkan dapat membantu siswa menambah kosakata bahasa Inggris mereka dan memudahkan siswa dalam belajar bahasa Inggris.
Dosen Pembimbing Lapangan
- Dr. Ir. Dwi Haryo Ismunarti., Msi
- Mohammad Nurul Huda, S. AP., MPA
- Zaki Ainul Fadli., S.S., M.Hum
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H