Dilansir dari laman resmi Jakarta E Prix, ada empat kategori tiket Formula E Jakarta 2022. Keempat kategori tersebut yakni Ancol Festival, Circuit Festival, Grandstand, serta VIP dan VVIP. Tiket online bisa didapatkan dengan banderol harga Rp 250 ribu hingga Rp 10 juta belum termasuk pajak 15 persen.
Ada 2 cara untuk mendapatkan tiket online Formula E Jakarta. Yang pertama, dengan membuka laman jakartaeprixofficial.com atau opsi kedua, via website goersapp.com.
Bagi penonton Formula E Jakarta yang sudah membeli tiket elektronik, dapat menukarkan denga  tiket fisik di Velodrome Rawamangun, Taman Ismail Marzuki, dan Thamrin City yang berlangsung dari tanggal 1-3 Juni 2022 pukul 10.00-20.00 WIB.Â
Adapun syarat penukaran tiket Formula E Jakarta adalah dengan membawa kartu identitas dapat berupa KTP, passpor, atau SIM untuk verifikasi, Â dan juga bukti tiket yang sudah dikirim via email.Â
Jadwal Formula E 2022 JakartaÂ
Berikut ini jadwal lengkap Formula E 2022 race Jakarta yang berlangsung pada Sabtu, 4 Juni 2022.Â
- 07.15-07.45 WIB: Latihan Bebas 1Â
- 09.00-09.30 WIB: Latihan Bebas 2Â
- 10.40-11.55 WIB: Kualifikasi 1
- 5.00-16.00 WIB: Race
Sponsor Formula E
Formula E Jakarta tinggal menghitung hari, adapun sponsor Formula E Jakarta meliputi sponsor utama, sponsor global, sponsor teknis, dan juga sponsor partener yang mana terdiri dari sejumlah perusahaan meliputi perusahaan anggur Moët & Chandon, perusahaan jam tangan TAG Heuher, Julius Bar, Michelin, serta perusahaan penyedia jasa kurir DHL.
Itulah tadi penjelasan mengenai Formula E Jakarta, mulai dari sejarah hingga jadwal balapan Formula E. Jadi, sudah siap nonton?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2HBaca juga: Ulasan "Formula E" Musim Keempat