Setiap tanggal 21 April, bangsa Indonesia selalu merayakan hari Kartini
Hari Kartini adalah hari di mana bangsa Indonesia mengenang perjuangan R.A Kartini, seorang pelopor kebangkitan emansipasi Indonesia, yang berkat jasanya namanya diabadikan sebagai seorang tokoh Jawa dan pahlawan Nasional Indonesia.Â
Di Indonesia, hari Kartini diperingati setiap tanggal 21 April. Ditetapkannya tanggal tersebut dirayakan sebagai hari Kartini karena Kartini dilahirkan pada 21 April 1879.Â
Untuk menghidupkan momen ini serta mengenang perjuangan Kartini, beberapa film bertema perjuangan wanita ini cocok banget ditonton saat merayakan Hari Kartini. Penasaran? Simak yuk!
1. Yuni
Film garapan sutradara Kamila Andini yang tayang 2021 ini merupakan film yang mengisahkan kehidupan seorang perempuan yang memiliki mimpi untuk mengenyam pendidikan tinggi. Namun sayangnya mimpinya tersebut ditentang oleh orang terdekat karena perempuan tidak seharusnya mengenyam pendidikan tinggi.
Baca juga: Â Sumbangsih Kartini Kepada Pancasila
2. Athira
Film selanjutnya yang dapat ditonton untuk memperingati hari Kartini ialah Athira. Film biopik yang dibintangi oleh Cut Mini ini mengisahkan kisah ibunda mantan Wapres Indonesia Jusuf Kalla bernama Athira, yang berusaha melawan perasaannya demi mempertahan keutuhan keluarganya saat suaminya harus memutuskan menikah lagi.
3. Marlina Si Pembunuh dalam Empat Babak
Marlina Si Pembunuh dalam Empat Babak merupakan film karya sutradara Mouly Surya menceritakan tentang seorang janda yang bernama Marlina yang tinggal di Sumba.
Suatu hari, tujuh perampok mendatangi rumah Marlina dan mengancam nyawa serta kehormatannya di hadapan suaminya yang telah meninggal.
Demi mencari keadilan, Marlina pun memenggal kepala bos perampok, dan keesokan harinya Marlina pun melaporkannya ke polisi.
4. Kartini
Film garapan Hanung Bramantyo merupakan film mengangkat kisah perjuangan R.A. Kartini yang pada masa itu tidak diperbolehkan mengenyam pendidikan tinggi. Â Sepanjang perjalanan hidupnya, Kartini berjuang untuk menyetarakan hak bagi semua orang baik ningrat atau bukan, terutama hak pendidikan untuk perempuan.Baca juga: Â 7 Alasan Mengapa Perempuan Indonesia Harus Nonton "Kartini"
5. 3 Srikandi
Film 3 Srikandi merupakan film biopik yang dibintangi oleh Bunga Citra Lestari, Chelsea Ilsan, dan Tara Basro. Film 3 Srikandi mengisahkan tentang perjuangan tiga atlet panahan perempuan Indonesia yang pada masa itu cabang olahraga panahan putri berada di ujung tanduk dan dituntut meraih prestasi hanya dengan waktu singkat.
Itulah tadi 5 rekomendasi film yang pas banget ditonton saat hari Kartini. Selamat menonton dan selamat hari Kartini!
Baca juga:Â Â Ibu Kita Kartini, Perempuan yang Ingin Merdeka Seutuhnya
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H