Dalam menyelenggarakan sebuah acara, agar acara berjalan lancar dengan baik dan menimalisir kesalahan, kegiatan gladi bersih sangat diperlukan.
Namun, sayangnya masih banyak sebagian orang yang tidak memahami gladi bersih dan manfaatnya dalam kesuksesan sebuah acara.
Definisi, Tujuan, dan Manfaat Gladi Bersih
Pengertian gladi bersih adalah latihan terakhir sebelum pementasan dilaksanakan. Gladi bersih dimaksudkan sebagai uji coba dalam pementasan.
Adapun tujuan dari kegiatan gladi bersih adalah untuk mengukur sejauh mana kesiapan peserta maupun panitia dalam melakukan kegiatan sesungguhnya.
Baca juga:Â 3 Hal yang Membuat Kenapa Gladi Bersih Menjadi Penting
Biasanya kegiatan yang perlu melakukan gladi bersih adalah kegiatan pelantikan jabatan, persiapan prosesi wisuda, hingga pergelaran pertunjukan seni.
Lalu, manfaat apa saja yang didapat dari gladi bersih?
1. Menghindari kebingungan saat acara sesungguhnya berlangsung
Momen gladi bersih, biasanya akan dihadiri oleh semua pihak, baik dari pihak yang terlibat maupun pihak yang menghadiri acara.
Tujuan gladi bersih adalah sebagai bentuk simulasi yang dilaksanakan sesuai rundown. Selama proses gladi bersih, pihak penyelenggara mematangkan kemampuan dan keterampilan. Sehingga diharapakan pelaksaannya mampu menyerupai acara yang sesungguhnya dan meminimalisir kebingungan saat acara berlangsung.
Baca juga: Gladi Bersih Hari Guru Nasional (HGN)
2. Menambah wawasan serta pengalaman bagi peserta maupun pihak penyelenggara
Tidak hanya bertujuan untuk mengindari kebingungan, gladi bersih juga memberikan wawasan serta pengalaman bagi peserta dan pihak penyelenggara.
Biasanya melalui gladi bersih, semua yang terlibat akan menjalankan perannya. Dan dari peran tersebut, semua yang terlibat dapat belajar serta memahami role playing.
3. Menciptakan kesempurnaan
Dengan adanya gladi bersih, kekurangan dan kelebihan dapat dievalusi guna mengetahui berbagai hambatan yang dihadapi oleh setiap seksi hingga mengatasi persoalan-persoalan yang ada.
Jangan lupakan juga, saat evaluasi berikan catatan-catatan kecil yang ditujukan kepada setiap anggota panitia, yang meliputi cara kerja panitia, kekompakan kerja panitia, kedisiplinan dan kerja sama masing-masing personil panitia.
Baca juga:Â Ada Apa dengan Persiapan Gladi Bersih UNBK?
Begitulah pembahasan mengenai definisi gladi bersih, tujuan, hingga manfaatnya. Jadi, jangan lupakan proses gladi bersih ya sebelum memulai acara!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H