Mohon tunggu...
Lapas Kelas IIA Sumbawa Besar
Lapas Kelas IIA Sumbawa Besar Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Correctional Facility

Fasilitas Pemerintahan - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Sumbawa Besar BERAHLAK (Bersih Ramah dan Layak)

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Gandeng BNNK Sumbawa, Lapas Sumbawa Besar Gelar Asesmen Akhir Rehabilitasi Warga Binaan

29 Juli 2024   11:24 Diperbarui: 29 Juli 2024   11:26 124
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

INFOPAS Sumbawa Besar - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Sumbawa Besar di bawah naungan Kantor Wilayah Kemenkumham NTB melakukan asesmen akhir terhadap warga binaan peserta rehabilitasi, Senin (29/07). Kegiatan ini berkolaborasi dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Sumbawa.

Kalapas Sumbawa Besar, Purniawal mengatakan bahwa asesmen akhir ini merupakan tahapan akhir yang akan memberikan gambaran hasil dari pelaksanaan proses rehabilitasi yang telah diselenggarakan.

"Kami (Lapas Sumbawa Besar) Bekerja sama dengan BNNK Sumbawa melakukan asesmen akhir kepada 50 orang warga binaan yang merupakan peserta dari program rehabilitasi. Nantinya akan diketahui bagaimana perubahan dari dalam diri warga binaan mengenai ketergantungan, kesehatan, dan pengaruh lain yang dirasakan setelah mengikuti program rehabilitasi," terang Kalapas.

Dokumentasi Humas
Dokumentasi Humas
Dengan menggunakan instrumen World Health Organization-Quality of Life (WHOQoL), pelaksanaan asesmen akhir ini bertujuan untuk membangun komunikasi dan interaksi terapeutik dalam upaya meningkatkan kesadaran warga binaan agar tidak terjerumus kembali dalam penyalahgunaan narkotika serta mengetahui peningkatan kualitas hidup warga binaan setelah mengikuti program rehabilitasi.

Usai pelaksanaan asesmen akhir, Kepala Seksi Binadik Muhammad Setiadin menerangkan bahwa hasil asesmen yang dilakukan oleh petugas BNNK Sumbawa mendapati progres yang baik di mana warga binaan mampu menjawab dan menjelaskan cara menolak dan menghindari perbuatan negatif.

"Didapati progres yang baik dan signifikan terhadap perilaku dan kesehatan warga binaan. Berdasarkan hasil metode WHOQoL juga menunjukkan adanya peningkatan kualitas hidup dari warga binaan," terangnya.

Pelaksanaan Asesmen/humas
Pelaksanaan Asesmen/humas
Program Rehabilitasi bagi warga binaan ini diharapkan membawa dampak positif terhadap kehidupan warga binaan kedepannya serta terbebas dari ketergantungan narkotika, dan terus berperilaku baik di lingkungan masyarakat. (nm)

#lapasWBK #lapasWBBM #lapassumbawapastihebat #pastidalammelayani #NTBJuare #PastiBalong #LapasSumbawaBesar #KumhamNTB #KemenkumhamNTB #Parlindungan #KanwilKemenkumhamNTB #polsuspas #ASNjamanNow #berakhlak #banggamelayanibangsa #revolusidigital

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun