"Jadi ini bukan hanya sekedar pemenuhan data dukung. Ini merupakan potret bagaimana kita bekerja, berkinerja dan bagaimana kita memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," imbuhnya.
Kadivmin mengutarakan, Kantor Wilayah akan melakukan beberapa langkah akselerasi guna mendukung target tersebut.
"Kita akan dorong terus UPT untuk menyelesaikan data dukung hingga deadline yang telah ditentukan," ujar Hajrianor.
"Untuk beberapa UPT yang benar-benar masih tidak optimal, akan kita panggil ke Kantor Wilayah. Kita berikan treatment khusus, bila perlu akan kita dampingi hingga selesai," tambahnya.
Pernyataan ini menjadi komitmen Korps Pengayoman Jawa Tengah terkait pelaksanaan Reformasi Birokrasi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H