Mohon tunggu...
Lapas Kelas III Pagar Alam
Lapas Kelas III Pagar Alam Mohon Tunggu... Operator - PNS

Menulis

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Hari AIDS Sedunia, Dinkes Gelar Skrining HIV di Lapas Pagar Alam

1 Desember 2023   20:46 Diperbarui: 1 Desember 2023   21:37 75
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dok. Humas Lapas Pagar Alam

Pagar Alam - Dalam rangka memperingati Hari AIDS Sedunia, Dinas Kesehatan Kota Pagar Alam menggelar skrining HIV dan Sifilis di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Pagar Alam Kanwil Kemenkumham Sumsel pada hari ini, Jum'at (01/12). Kegiatan skrining dilakukan oleh petugas kesehatan dari Dinkes Kota Pagar Alam kepada seluruh warga binaan Lapas Pagar Alam.

 Sebagai mana diketahui, setiap 1 Desember diperingati sebagai Hari AIDS Sedunia. Pada 2023, Hari AIDS Sedunia mengedepankan pada potensi komunitas sebagai penggerak utama dalam memberantas AIDS. Peringatan ini diterapkan untuk meningkatkan kesadaran terhadap pandemi AIDS yang disebabkan oleh penyebaran virus HIV.Selain itu, hal ini dilakukan untuk mengenang mereka yang telah meninggal dunia setelah berjuang melawan penyakit ini.

 Hari AIDS Sedunia ini pertama kali dicetuskan pada Agustus 1987 oleh James W. Bunn dan Thomas Netter, dua pegawai informasi publik untuk Global Programme on AIDS di World Health Organization (WHO) di Jenewa, Swiss. Dilansir dari website resmi UN AIDS, kali ini peringatan Hari AIDS Sedunia mengusung tema 'Let Communities Lead" atau "Biarkan Masyarakat yang Memimpin'.

Tema tersebut sebagai pengingat bahwa walaupun masyarakat menjadi elemen utama dalam Gerakan ini, berbagai faktor masih menjadi penghambat utama. HIV/AIDS tetap menjadi masalah kesehatan masyarakat utama yang mempengaruhi jutaan orang di seluruh dunia. Selama beberapa tahun terakhir, sumber daya menyusut dan jutaan nyawa terancam akibat penyakit HIV/AIDS.

Pada peringatan Hari AIDS Sedunia Tahun 2023 ini, bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Pagar Alam, Lapas Pagar Alam lakukan tes skrining HIV dan Sifilis kepada 166 orang warga binaan dan tahanan. Kegiatan skrining ini diawasi langsung oleh Kalapas, Muhammad Rolan didampingi Kasubsi Pembinaan, A. Rifqi Affandi, sedangkan rombongan petugas Puskesmas dipimpin oleh Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P), Erniati.

"Kegiatan skrining ini serentak dilakukan di seluruh Indonesia dalam rangka peringatan Hari AIDS Sedunia Tahun 2023. Peringatan dilakukan dalam beberapa bentuk dan tempat berbeda sesuai kebijakan pihak dinas daerah masing-masing, untuk di wilayah Kota Pagar Alam kita pilih dilaksanakan pada Lapas Pagar Alam," ungkap Erniati.

 Berdasarkan tes skrining pada kegiatan tersebut didapat sampel sebanyak 332 sampel dari 166 warga binaan, dimana setiap warga binaan diambil 1 sampel untuk tes HIV dan 1 sampel lainnya untuk tes Sifilis. Dari sampel tersebut didapat hasil bahwa seluruh 166 warga binaan Lapas Pagar Alam NEGATIF HIV dan NEGATIF Sifilis.

"Alhamdulillah, dari skrining yang dilakukan menunjukkan hasil NEGATIF semua, patut kita syukuri bahwa seluruh warga binaan Lapas Pagar Alam tidak ada yang menderita HIV ataupun Sifilis. Kedepannya kami akan terus melakukan koordinasi serupa ini dengan Dinas Kesehatan Kota Pagar Alam dalam rangka memantau dan menjaga kesehatan warga binaan dan tahanan, baik jasmani maupun rohani," pungkas Muhammad Rolan.

Dok. Humas Lapas Pagar Alam
Dok. Humas Lapas Pagar Alam

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun