Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Magelang melalui jajaran Keamanan dan ketertiban melakukan perawatan dan pemeriksaan senjata api yang ada di Pos Menara Pengamanan, Sabtu (1/4). Hal ini dilakukan untuk memastikan kondisi senjata dapat berfungsi dengan baik guna menunjang pelaksanaan tugas dan fungsi Pemasyarakatan terutama pada bidang keamanan.*
Perawatan senpi dimulai dengan mengecek bagian luar body senpi, dilanjutkan dengan membongkar senpi untuk memeriksa seluruh isi dari komponen-komponen senpi. Hal ini secara teliti dilakukan agar seluruh bagian dari senpi tidak luput dari pengecekan. Tak lupa petugas juga mengecek amunisi serta memberi pelumas pada senjata tersebut.
*
Kepala Seksi (Kasi) Administrasi Keamanan dan Ketertiban (Adm Kamtib) Lapas Magelang, Dannu Priyanto, yang juga turut serta dalam perawatan senjata api ini mengatakan bahwa perawatan dan pemeliharaan senjata api rutin dilakukan guna memastikan kondisi senjata tetap baik.
*
"Kami rutin melakukan perawatan terhadap senjata api ini, guna memastikan dan menjaga kondisi senjata api agar selalu siap siaga kapanpun dibutuhkan" ungkap Dannu.
*
Disamping itu, Plt Kalapas Magelang, Kusbiyantoro, juga menyampaikan pentingnya perawatan senjata api secara rutin.
*
"Perawatan dan pemeliharaan sangat penting dilakukan secara rutin guna menjaga kondisi senpi agar selalui siap digunakan untuk menunjang kinerja petugas pengamanan serta menjaga keamanan dan ketertiban di Lapas Magelang ini". Ujar Kus