Mohon tunggu...
LAPAS KELAS III GESER
LAPAS KELAS III GESER Mohon Tunggu... Lainnya - TATA USAHA

HUKUM

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Workshop Penyelenggaraan Pelaporan Harta Kekayaan ASN

24 Januari 2023   11:14 Diperbarui: 24 Januari 2023   11:23 157
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

 

Geser, INFO -- PAS,  Bertempat di Aula Lapas Kelas III Geser Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Maluku, Kepala Urusan (Kaur) Tata Usaha (TU) dan Staf selaku admin SERAYA (LHKASN) Kementerian Hukum Dan HAM tingkat Unit Pelaksana Teknis (UPT) mengikuti Workshop Penyelenggaraan Pelaporan Harta Kekayaan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Kementerian Hukum Dan HAM,  Selasa, 24/01/2023.

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Inspektorat Jenderal kementerian Hukum Dan HAM RI secara viritual melalui aplikasi zoom. Dalam Workshop tersebut di jelaskan tentang tata cara penggunaan maupun pengisian harta kekayaan yang dimiliki setiap ASN melalui aplikasi SERAYA (LHKASN).

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Ka Lapas) Kelas III Geser, Idris Kilkoda mengharapkan agar temen-teman administrator yang telah mengikuti kegiatan workshop tersebut untuk dapat mensosialisasikan kepada semua Pegawai yang ada pada Lapas Kelas III Geser, agar dalam pengimputan laporan harta kekayaan tidak ada kendala.

"Saya mengharapkan agar teman-teman yang telah mengikuti kegiatan Workshop untuk dapat menjelaskan kepada semua Pegawai tentang tata cara pengimputan laporan harta kekayaan yang baik dan benar," harap Kilkoda.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Urusan (Kaur) Tata Usaha (TU), Muhammad Alhamid yang juga merupakan administrator UPT sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, menurut dia kegiatan ini sangat berguna  dalam hal pengisian laporan harta kekayaan  nantinya. Kaur Tu berharap agar laporan harta kekayaan ASN pada Lapas Kelas III Geser dapat di buat berdasarkan petunjuk yang telah di jelaskan melalui Workshop tersebut.

"Dengan mengikuti kegiatan workshop ini, saya harap agar laporan harta kekayaan setiap Pegawai pada Lapas Kelas III Geser dapat di laporkan dengan benar sesuai petunjuk yang ada, untuk itu setelah ini akan kita adakan sosialisasi kepada teman-teman lain sesuai perintah Kalapas," jelas Alhamid.

Kontributor : Humas Lapas Geser

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun