Mohon tunggu...
Lapas Kelas III Enemawira
Lapas Kelas III Enemawira Mohon Tunggu... Operator - Humas Lapas Enemawira

Lapas Kelas III Enemawira adalah salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan yang ada di Kanwil Kementrian Hukum dan HAM Sulawesi Utara

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Wujudkan Pelayanan Publik Berkualitas dan Efisien, Lapas Enemawira Ikuti Webinar Pengawasan SPBE

7 November 2023   15:19 Diperbarui: 7 November 2023   15:34 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humas Lapas Enemawira

Enemawira - Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Enemawira Kanwil Kemenkumham Sulut mengikuti kegiatan Webinar Pengawasan bertema "APIP Kawal SPBE Wujudkan Pelayanan Publik Berkualitas" secara virtual yang dilaksanakan oleh Inspektorat Jendral Kementrian Hukum dan HAM Republik Indonasia, Selasa (07/11).

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Inspektorat Jenderal yang ke-57, dengan tema "Akselerasi Digital Wujudkan Pengawasan Optimal." Acara dibuka resmi oleh Inspektorat Jenderal Kemenkumham, Ir. Razilu, M.Si. 

Dalam sambutannya, Razilu mengungkapkan harapan bahwa Inspektorat Jenderal (Itjen) Kemenkumham dapat meningkatkan Indeks Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Kemenkumham. Beliau juga menargetkan posisi Kemenkumham berada di peringkat pertama dalam indeks SPBE, yang saat ini masih berada di peringkat ketiga, di bawah Kementerian Keuangan dan Kementerian Komunikasi dan Informatika. 

"Nantinya akan ada aplikasi pengawasan Aplikasi Electronic Manajemen Pengawasan (E-mawas) yang telah dikerjakan selama 3 tahun oleh tim terbaik dari Kemenkumham. Dengan langkah ini, kami berharap nilai Indeks SPBE Kemenkumham di tahun 2023 ini dapat meningkat," ungkap Razilu. 

Kegiatan ini sejalan dengan Peraturan Presiden (Perpres) No. 95 tahun 2018 tentang sistem pemerintahan berbasis elektronik dalam rangka menuju Indonesia Emas. Diharapkan bahwa digitalisasi pemerintahan melalui SPBE Kemenkumham akan menjadi mendorong dalam peningkatan kualitas layanan publik yang lebih baik. 

Dengan berpartisipasi dalam webinar ini, Lapas Enemawira turut berkontribusi dalam mewujudkan pelayanan publik yang lebih berkualitas dan efisien melalui pendekatan berbasis elektronik. 

Humas Lapas Enemawira
Humas Lapas Enemawira
 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun