GORONTALO - Lapas Perempuan Kelas III Gorontalo menerima kunjungan Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo, Sulardi, pada malam hari, Jumat (6/9).Â
Kunjungan perdana bersama Ketua PIPAS daerah Gorontalo tersebut disambut hangat oleh Kalapas Perempuan Gorontalo, Elang Kartini, para Pejabat Struktural dan jajaran.Â
Dalam kunjungannya, Kadivpas memastikan kondisi Lapas tetap dalam situasi aman dan kondusif. Ia menekankan pentingnya kewaspadaan serta keaktifan seluruh jajaran dalam mengontrol blok dan kamar hunian untuk menjaga ketertiban.Â
"Keamanan dan ketertiban merupakan prioritas utama, saya berharap seluruh petugas tetap waspada dan selalu meningkatkan pengawasan, baik di dalam blok hunian maupun di area sekitarnya," ungkapnya.Â
Selain itu, Kadivpas Sulardi juga mengapresiasi kebersihan lingkungan dan cara berpakaian dinas Pegawai Lapas Perempuan Gorontalo yang lengkap dan rapi.Â
"Terus pertahankan apa yang sudah baik dan jangan lupa untuk senantiasa memberikan pelayanan terbaik, terutama dalam menangani warga binaan yang membutuhkan penanganan kesehatan," pesan Sulardi. (Humas LapuanGo!)Â
#KEMENKUMHAM
#PAGARBUTARBUTAR
#LAPUAN-GOHEBAT!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H