Untuk di tempat kedua ini keistimewaannya tak banyak hanya kolam saja yamg dibuat berbeda-beda. Ada kolam biasa, ada kolam dengan ember tumpah dan ada kolam berombak dengan jadwal tertentu. Namun buat anak-anak air adalah surga. Mereka riang bermain kesana kemari di dalam air. Tak merasa dingin meski hingga berjam-jam. Kalau tak diingatkan mungkin bisa sampai malam. Â Hingga jam 5 sore barulah kami benar-benar selesai dari kolam dan keluar.Â
Usai semua. Kami bersiap pulang. Tadinya ingin singgah sebentar ke pantai ancol untuk sekedar berfoto ria, sayang hujan besar turun saat kami hendak turun, kamipun urung turun di pantai ancol.Â
Ya sudahlah kamipun meneruskan perjalanan pulang. Karena waktunya tepat dengan jam pulang kerja, kamipun terjebak kemacetam ibu kota. Namun kejenuhan macet ini cukup terobati dengan menikmati pemandangan apartemen-apartemen yang berjajar tinggi menjulang. Sempat juga melihat lintasan bus way trans Jakarta yang sering terlihat di layar kaca.Â
Lepas dari kemacetan dan masuk tol Cikampek, para peserta sudah mulai tidur karena kelelahan. Begitupun kedua buah hati saya. Sementara saya masih takjub dengan pemandangan Jakarta tadi.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H