Mohon tunggu...
Irma Tri Handayani
Irma Tri Handayani Mohon Tunggu... Guru - Ibunya Lalaki Langit,Miyuni Kembang, dan Satria Wicaksana

Ibunya Lalaki Langit ,Miyuni Kembang,dan Satria Wicaksana serta Seorang Penulis berdaster

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Ketika Anakku Tertipu Oleh Kehangatan Telon Lang Plus

30 Juni 2017   10:13 Diperbarui: 30 Juni 2017   12:34 671
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Suamiku menggantikan peran membaluri telon lang setelah mandi. Dokumen pribadi

Aku inginnya sih bisa sampai ke desa sebelum buah hatiku tertidur. Aku khawatir dia rewel karena terbiasa tidur dikeloni. Takutnya dia menangis berkepanjangan sebelum tidur.

Sayang harapan tinggallah harapan. Meski sudah sedemikian rupa mengatur kecepatan namun Kami tiba di tujuan pukul 9 malam. Maklum pengalaman mudik menggunakan motor berdua dengan suami cukup menyenangkan selain sering berhenti menikmati pemandangan, beberapa kali juga istirahat untuk mencari makanan atau minuman.

Begitu sampai di rumah segera kucari buah hatiku. Anak sulungku tampak asyik bercanda dengan sepupunya yang lain. Yang kukhawatirkan si bungsu.

"Miyu mana Bu? "tanyaku pada ibu mertua.

"Ada di kamar, "jawab ibu mertuaku seraya tersenyum seperti tahu kekhawatiranku.

Akupun segera menuju kamar. kekhawatiranku surut ketika kulihat Miyuni tidak sedang menangis. Dia malah terlihat pulas dalam tidurnya. Akupun bernafas lega.

"Tadi sebelum bobo Miyu minta dibaluri minyak telon lang plus ,setelah selesai dibaluri dia bilang hmmm.. hangat ..lalu tak lama matanya terpejam deh, lucu banget anakmu itu, " Ibu mertuaku menjelaskan kronologi menjelang tidurnya puteriku.

Akupun tersenyum dibuatnya. Kali ini kehangatan minyak telon lang plus kembali mewakili keberadaanku disampingnya. Mungkin dia merasa aku ada.

Ssst.. Jangan berisik ya... Tuuuuh bahkan botol telon lang plusnya masih dipegang.

Terimakasih telon lang plus sudah mewakili keberadaanku.. 

https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=1520418634645074&id=100000308574054&ref=bookmarks

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun