8. Buat Keputusan
9.Meninjau dan merefleksikan keputusan
Keputusan yang diambil, ditinjau kembali untuk direfleksikan dengan penuh komitmen dan tanggung jawab.
Tahapan dalam alur TIRTA maupun 9 tahap pengambilan keputusan, membutuhkan kematangan dalam berpikir dan mengelola perasaan. Hal tersebut sangat penting agar kita memiliki kesadaran penuh saat mengambil sebuah keputusan. Kemampuan Sosial Emosional ( KSE ) yang diterapkan oleh seluruh komunitas sekolah, dapat mewujudkan kesejahteraan psikologis atau wellbeing system dimana setiap komponen memiliki sikap positif menuju iklim yang nyaman bagi murid dan guru di sekolah.
Dapat disimpulkan bahwa dalam pengambilan keputusan, kita perlu memiliki kemampuan sosial emosional yang matang dan terampil dalam melihat peluang masa depan sesuai dengan paradigma berpikir coaching. Sehingga kita mampu menggali potensi diri dalam menentukan prinsip maupun paradigma dilemma etika yang terjadi dan secara penuh menyadari 9 tahap pengambilan keputusan dengan berdasar pada keberpihakan pada murid, nilai-nilai kebajikan dan penuh tanggung jawab.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H