Mohon tunggu...
Lensa Karana Media
Lensa Karana Media Mohon Tunggu... Penulis - Media komunikasi Pramuka Banyuwangi

Akun official Lensa Karana Media untuk semua informasi tentang Pramuka Banyuwangi dan Nasional serta informasi positif lainnya, info Update liputan kontak 085236662268

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pupuk Persaudaraan, Pramuka KKM Genteng Banyuwangi Gelar Maswangi Camp 2018

7 November 2018   05:23 Diperbarui: 7 November 2018   05:54 420
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

BANYUWANGI - Kelompok Kerja Madrasah Aliyah Swasta se KKM Genteng mengadakan Perkemahan Madrasah Aliyah Swasta Banyuwangi Barat dan Selatan ke-1 (Maswangi Basela Camp1), Sabtu hingga Minggu (27-28/10/2018) bertempat di bumi perkemahan hutan pinus Sumberbuluh, Songgon.

Mengangkat tema "Bismillah, Bersatu, Bersama, dan Berkarya," Kegiatan ini diikuti 12 gugusdepan dengan jumlah peserta lebih kurang 169 pramuka penegak dan 30 orang pembina pendamping.

Mohamad Sali, ketua panitia Maswangi Basela Camp1 mengatakan, kegiatan yang dilakukan antara lain penanganan di bidang kedisiplinan, penambahan materi kepramukaan, selain itu juga lebih khusus yaitu mencegah pergaulan bebas dan pencegahan penyakit menular seksual. Semua ini dilakukan untuk menambah disiplin ilmu dalam ekstrakurikuler wajib Pramuka.

"Kegiatan ini dilaksanakan untuk menambah tali persaudaraan antara anggota Pramuka satu KKM baik dari peserta didik maupun dari pihak pembina. Karena dengan diadakannya kegiatan ini, dapat saling bertukar ilmu dan pengalaman dari masing-masing gugus depan. Harapannya para peserta bisa mendapat pengalaman baru yang dapat diterapkan di gugusdepan masing-masing," ujarnya.

Sali menambahkan, pihak Kwartir Ranting Songgon maupun Kwartir Cabang Banyuwangi sangat mendukung kegiatan ini.

"Untuk rencana tindak lanjut, kegiatan seperti ini akan dilakukan secara rutin paling lama 2 tahun sekali. Karena ini kegiatan yang pertama maka kami selaku panitia dituntut untuk menyukseskan kegiatan ini sebagai acuan untuk kegiatan selanjutnya," imbuh Sali.

Lidya Syafa'at, salah satu peserta asal gugusdepan MA Darur Ridwan mengaku, kegiatan ini sangat bagus karena dapat mengenal anggota pramuka dari gugus depan lain, menambah pengalaman, dan lebih mendalami apa itu pramuka.

"Selain itu juga kami dapat bertukar pikiran dan pengalaman, harapan saya untuk kedepannya adalah pramuka semakin maju dan bisa menjadi contoh bagi generasi muda penerus bangsa," pungkasnya.

Penulis: Destyan Nico P

Editor: Mohamad Arif Fajartono

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun