Mohon tunggu...
Kusworo
Kusworo Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penjelajah Bumi Allah Azza wa Jalla Yang Maha Luas Dan Indah

Pecinta Dan Penikmat Perjalanan Sambil Mentadaburi Alam Ciptaan Allah Swt

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Tianshan Tianchi Lake "Danau Surga di Atas Langit"

8 Oktober 2024   08:45 Diperbarui: 8 Oktober 2024   15:54 674
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemandangan spektakuler, Indah Penuh Pesona Dari Kapal Naga | Dok.Pribadi

Kedua danau ini sangat menarik penuh pesona. Tianshan Tianchi menawarkan pemandangan yang menakjubkan dengan latar belakang budaya dan mitologi yang kuat.

Sementara lake Louise menawarkan pemandangan luar biasa dengan akses mudah ke berbagai aktivitas luar ruangan, seperti hiking, Camping, dan ski di musim dingin.

Pemandangan spektakuler, Indah Penuh Pesona Dari Kapal Naga | Dok.Pribadi
Pemandangan spektakuler, Indah Penuh Pesona Dari Kapal Naga | Dok.Pribadi
Menikmati Danau Tianshan Tianchi Dengan Kapal Naga

Menikmati Tianshan Tianchi Lake tak sempurna bila tidak mengeksplorasinya dengan menaiki kapal dengan ornamen naga di depannya. Darai atas kapal kita dapat melihat pemandangan yang menakjubkan.

Menyajikan pemandangan spektakuler dari air jernih dan pegunungan bersalju di sekitarnya. Sehingga kita dapat melihat keindahan alam dari angle atau sudut pandang yang berbeda.

Berlayar di atas kapal di atas danau yang berada di ketinggian 1.980 meter di atas permukaan laut memberikan sensasi unik di danau alpine yang tinggi, terkadang awan beraneka bentuk berada di bawah danau ini, seakan berada di atas awan yang nyata.

Mengeksplorasinya keindahan alam dan danau kurang lebih 30 menit di atas kapal dengan fasilitas yang nyaman dan aman dengan panduan informasi tentang sejarah dan legenda danau Tiannshan Tianchi.

Tianshan Tianchi Lake Sejatinya Memang Danau Indah Penuh Pesona | Dok.Pribadi
Tianshan Tianchi Lake Sejatinya Memang Danau Indah Penuh Pesona | Dok.Pribadi
Kapal ini juga akan menurunkan atau menaikan penumpang yang ingin mengunjungi Kuil Taosi, yang berada di tepi timur danau. Sebuah kuil bagi pemujaan Dewi Ratu Ibu dari Barat yang menawarkan keyakinan dan praktek relegi lokal. Kuil pagoda ini menjadi salah satu pemandangan menakjubkan dari danau dan pegunungan di sekitarnya.

Dibangun dengan gaya arsitektur China, dengan atap berlapis dan ornamen yang indah. Lokasi pagoda yang agak terpencil dan tenang membuatnya menjadi tempat yang ideal untuk mencari ketenangan dan kedamaian.

Suasana yang ada di kuil ini sangat cocok untuk meditasi dan refleksi diri. Mengunjungi pagoda di Danau Tianshan Tianchi adalah pengalaman yang tidak hanya menawarkan keindahan visual tetapi juga kedalaman budaya dan sejarah.

Tianshan Tianchi Lake sejati nya memang danau yang cantik penuh pesona. Semua fakta yang ada dan terlihat tak ada yang memungkirinya. Sehingga danau ini layak dinamakan Heavenly lake atau Danau Surga di atas langit.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun